SOLOPOS.COM - Warga dengan dibantu alat berat memindahkan barang muatan truk pengangkut kalsit yang menabrak sebuah rumah di Tegalsari, Pabelan, Kartasura. (Dwi Prasetya)

Warga dengan dibantu alat berat memindahkan barang muatan truk pengangkut kalsit yang menabrak sebuah rumah di Tegalsari, Pabelan, Kartasura. (Dwi Prasetya)

Sukoharjo (Solopos.com)--Sebuah truk tronton Nopol B 9931 JG bermuatan gypsum menabrak sebuah rumah penduduk di sekitar simpang empat Gembongan, Kartasura, Jumat (15/7/2011) sekitar pukul 08.15 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Berdasarkan informasi yang dihimpun Espos, truk itu berjalan dari arah barat melintas di Jl A Yani. Truk itu dikemudikan Muhadi, 30, Tikung RT 4/RW II, Mangkang Wetan, Tugu, Semarang. Sesampai di sekitar tempat lokasi kejadian, pengemudi mencoba mengerem laju kendaraan karena traficlight di perempatan itu menyala warna merah.

Ekspedisi Mudik 2024

Lantaran di depan truk telah berjejer sejumlah kendaraan berhenti menunggu lampu hijau menyala, sopir truk mencoba membanting setirnya ke arah kiri. Selamat dari tabrakan dengan kendaraan, truk itu pun terguling lantaran melintas di sebuah sungai dan menabrak sebuah rumah warga setempat.

Rumah itu tercatat sebagai milik Daldino, 45. Rumah itu masuk wilayah Tegalsari RT 1/RW IX, Pabelan, Kartasura. Kapolres Sukoharjo, AKBP Pri Hartono EL dan Kasatlantas setempat, AKP Iwan K mengonfirmasi kejadian itu melalui Kanit Laka Polres Sukoharjo, Iptu Anggono. “Tak ada korban jiwa dan benar truk sudah menyeruduk sebuah rumah warga tapi tak ada korban jiwa dalam kejadian itu,” kata Anggono saat ditemui Espos di Sukoharjo, Jumat siang.

(ovi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya