SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Foto truk boks tersangkut di portal Viaduk Gilingan, Solo, viral di media sosial. Sejumlah pengelola akun Instagram bermuatan informasi seputar Kota Solo, Jawa Tengah, membagikan foto unik tersebut. Salah satunya @iks_infokaresidenansolo, Rabu (10/4/2019). 

Truk kuning berpelat AA yang tidak terlalu jelas nomornya itu tak bisa melanjutkan perjalanan karena tersangkut. Padahal, di bagian atas portal tersebut tertulis larangan melintas untuk bus AC maupun truk kontainer.

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

Dalam foto viral itu terlihat jelas tinggi muatan yang diangkut melebihi boks pada truk. Kelebihan muatan itu dibungkus dengan plastik warna hitam agar tidak jatuh dan tercecer di jalanan.

Nahas, truk tersebut tersangkut saat hendak melintas di Viaduk Gilingan, Solo. Sebab, tinggi maksimal kendaraan yang melintas tertulis 3,4 meter.

Papan peringatan tersebut berada di sisi kiri portal yang ditulis dengan huruf merah di papan putih. Namun, letaknya yang berapa di sudut dan tertutup daun membuatnya kurang diperhatikan. Tak ayal, ada beberapa kendaraan tersangkut saat melintasi portal Viaduk Gilingan seperti truk pada foto viral itu.

Foto viral itu pun menjadi bahan guyonan netizen. Ada yang menyalahkan si sopir truk. Namun, tak sedikit yang menyarankan penambahan papan peringatan berukuran jumbo di kawasan tersebut. “Jalan semakin tinggi, tapi palang pintu segitu saja,” komentar @rendyaditya90.

“Kernet: siapa yang memasang portal di sini? Ini pasti ada unsur pemerasan,” kelakar @bimaalfatah.

“Dikasih tulisan MMT yang besar. Batas maksimal ketinggian,” saran @alwanitunamaku.

Kejadian seperti itu seringkali terjadi di Viaduk Gilingan, Banjarsari, Solo. Akibatnya, kemacetan lalu lintas panjang pun tak terhindarkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya