SOLOPOS.COM - ilustrasi mi (dailymail.co.uk)

Trending sosmed kali ini muncul dari pernyataan Wali Kota Tangerang soal LGBT.

Solopos.com, TANGERANG – Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, mendadak terkenal di kalangan publik dunia maya (netizen). Arief populer berkait pendapatnya yang menyebut kaitan makanan instan dan fenomena lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT).

Promosi Tanggap Bencana Banjir, BRI Peduli Beri Bantuan bagi Warga Terdampak di Demak

Arief menyampaikan pendapatanya di seminar bertajuk 1.000 Hari Pertama Kehidupan untuk Kota Tangerang yang diadakan Dinas Kesehatan Kota Tangerang di Ruang Al Amanah Kantor Wali Kota Tangerang, Selasa (23/2/2016). Dalam acara itu, Arief bicara panjang lebar tentang fenomena LGBT.

“Penganut LGBT harus kembali pada kodratnya sesuai jenis kelaminnya saat dia dilahirkan. Kalau ada yang menyimpang, ya kami siap memfasilitasi untuk melakukan pembinaan,” tuturnya, dikutip Solopos.com dari Okezone, Sabtu (27/2/2016).

Yang menjadi perhatian adalah pernyataan Arief tentang nutrisi. “Untuk mencetak anak Indonesia yang sehat, cerdas, dan memiliki daya saing kuat, yang paling penting dan awal dilakukan adalah bagaimana memberikan asupan gizi yang cukup, terutama ASI,” papar Arief dalam seminar yang diikuti ratusan ibu hamil tersebut.

Menurutnya, tren saat ini banyak orangtua sibuk bekerja hingga akhirnya anak hanya diberi susu kaleng dan makanan instan. Padahal, pemenuhan gizi anak pada 1.000 hari pertama kehidupan sangat penting. Jika asupan nutrisinya tidak dipenuhi, dampaknya pada perkembangan anak akan bersifat permanen.

“Makanya, enggak heran kalau akhir-akhir ini ada LGBT,” tuturnya.

Sejumlah netizen rupanya usil membuat meme. Mereka menyindir pernyataan ini yang disebut-sebut tak berdasar. Netizen juga menuding pernyataan tersebut mengada-ada.

Akun di forum guyonan 1Cak.com memuat pernyataan ini. Postingan itu ramai dibahas. Sejumlah aku menyahut unggahan ini dengan lelucon. “gue kebanyakan makan mi instan, jangan-jangan gue gejala LGBT, xoxoxo” tulis seorang komentator.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya