SOLOPOS.COM - Rio Haryanto (Formula1.com)

Trending sosmed Twitter dipimpin #SidangJessica dan Rio Haryanto.

Solopos.com, SOLO – Nama Rio Haryanto langsung menyodok ke tangga trending topic sosial media (sosmed) Twitter di urutan kedua tepat di bawah #SidangJessica setelah tim Manor Racing mengumumkan mendepak pembalap muda asal Indonesia itu.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Lewat akun @Manorracing, tim asal Inggris itu mengumumkan bahwa Rio Haryanto tidak lagi menjadi pendamping Pascal Wehrlein di musim Formula One (F1) 2016 yang tersisa. Pembalap bernomor 88 itu akan digantikan oleh Esteban Ocon.

Ekspedisi Mudik 2024

Meski begitu Manor masih bermurah hati karena tidak mendepak Rio begitu saja. Dengan alasan mendukung impian dan semangat Rio, Manor menawarkan kursi reserve driver alias pembalap cadangan untuk pria kelahiran Kota Solo, Jawa Tengah itu.

Sementara reaksi para pengguna Internet (netizen), sebagian besar berusaha memberi semangat kepada Rio dan menyatakan menghormati keputusan Manor. Tetapi ada beberapa netizen kecewa lantaran sudah terlanjur membeli tiket GP Singapura.

“Jangan menyerah mas Rio Haryanto. Kamu adalah yang terbaik di Indonesia, kami mencitaimu,” tulis @Dessiamw.

“Sudahlah Rio Haryanto gosah diterusin. Mending pertamina nyumbang duit ke sekolah yg mau ambruk,” komentar @Luviku.

“Aku mohon @Manorracing memberi Rio kesempatan membalap di Singapura, kami terlanjur membeli tiket untuk menonton Rio di sana,” kicau @Eduardusryan48 dengan bahasa Inggris.

“Tidak ada lagi alasan menonton #F1. Kami sudah tahu siapa juaranya sejak Aus GP, ditambah sekarang tidak ada Rio. Good bye balapan membosankan,” kicau @Adie_hard46.

“Selamat tinggal dan terima kasih atas semuanya @Manorracing. Untuk mas @Rharyantoracing jangan menyerah ya. Semoga dapat tim lebih baik,” komentar @R_lina93.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya