SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Jika Anda seorang pengguna Twitter dan berniat mencari “Susi”, maka Anda akan menemui akun mesum Susi Montox di jajaran teratas. Akun ini beberapa hari terakhir cukup populer seiring melambungnya nama Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti.

Panel trending topic pagi ini, Jumat (31/10/2014), menempatkan “Susi” di jajaran teratas topik terpopuler. Apalagi kalau bukan karena sensasi Menteri Kelautan dan Perikana Susi Pudjiastuti. Satu pekan terakhir namanya terus menghiasi jajaran topik terpopuler.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Munculnya Susi sebagai topik terpopuler sejauh ini tentu karena gayanya yang eksentrik. Dikenal sebagai perokok, bertato, dan memiliki suami berkewarganegaraan asing, Susi terus dibahas.

Sayangnya, jika Anda mengetik “Susi” di kolom pencarian, maka akun pertama yang akan muncul adalah Susi Montox. Akun ini rajin mengunggah konten berbau pornografi. Bahkan Ava yang digunakan adalah gambar wanita berperawakan montok yang mempertontonkan belahan dada.

Akun ini sudah bikin risih sejumlah netizen. Beberapa mengaku terganggu lantaran sering mencari nama “Susi” di Twitter justru mendapati akun dengan 3.855 followers ini.

Susi Montox adalah satu dari sekian banyak akun di Twitter yang mengunggah konten-konten “haram”. Contoh lain yang barangkali sudah sering terdengar adalah akun pengunggah konten porno yang pernah di follow mantan Menkominfo, Tifatul Sembiring.

Akun itu hingga kini masih terus eksis. Janji Tifatul tak terealisasi. Justru follower akun melesat hingga 59.000-an follower dan masih rajin mengunggah konten pornografi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya