SOLOPOS.COM - Tanggal kematian Jupe di laman Wikipedia (Id.wikipedia.org)

Trending sosmed kali ini tentang tanggal kematian palsu Jupe yang tertulis di laman Wikipedia.

Solopos.com, SOLO – Belum lama ini, beredar kabar tak sedap tentang pendangdut Julia Perez alias Jupe. Di tengah perjuangannya melawan penyakit kanker serviks yang menggerogoti tubuhnya, ia justru dikabarkan telah meninggal dunia, di Singapura, 13 Maret 2017.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

Tapi, kabar kematian Jupe itu hanyalah isapan jempol belaka. Informasi tanggal kematian Jupe tertulis dalam ensiklopedia bebas, Wikipedia. Laman tersebut menuliskan profil Jupe, lengkap dengan tanggal lahir dan kematiannya. Kabar itu mendadak ramai diperbincangkan warga dunia maya (netizen) seusai capture informasi di laman tersebut diunggah akun Instagram gosip, @lambe_lamis, Selasa (4/4/2017).

Wikipedia aja bisa salah tulis lho. Mbak mbak mas mas mas sing sabar, sing eling, sing istighfar yo, mamita semoga cepet sembuh yes,” tulis @lambe_lamis pada keterangan foto.

Unggahan itu malah menjadi lelucon netizen. Mereka merasa geli dengan tangan jahil yang sengaja mengedit informasi di laman tersebut. Sebab, Wikipedia memang situs bebas yang bisa diedit oleh siapa saja.

“Sekarang Wikipedia bisa diedit semua orang kok min, mungkin ada orang iseng,” tulis @ariesyalalala.

Hahahaaaa julidddd smpe meninggal aja di-cantumin kpnnya. Alhamdulillah itu gk bener, smg mamita cpt sembuh,” imbuh @noenq_meyra8592.

Isu tersebut merupakan kali kedua Jupe dikabarkan meninggal. Sebelumnya, pada Juli 2016, pelantun Belah Duren itu juga sempat disebut telah tutup usia. Namun, rumor tersebut dibantah dengan penjelasan Jupe tentang kondisi terkininya. Saat itu, ia mengatakan dirinya baik-baik saja dengan menunjukkan aktivitasnya menghibur masyarakat di Pekalongan, Jawa Tengah.

Sementara itu, saat ini Jupe masih terbaring lemah setelah menjalani kemoterapi. Ia tak pernah patah semangat menjalani berbagai pengobatan demi menyembuhkan penyakitnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya