SOLOPOS.COM - Juan Jesus (Italian Football Daily)

Transfer pemain Juan Jesus yang menuju AS Roma.

Solopos.com, MILAN – Juan Jesus telah berpamitan kepada Inter Milan. Bek berdarah Brasil itu segera bergabung dengan rival Inter di Serie-A Italia, AS Roma.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Beberapa waktu lalu, kabar bergabungnya Jesus ke Roma berhembus kencang. Dan beberapa hari terakhir, kesepakatan antara Inter dan Roma terkait transfer Jesus pun disetujui. Kabarnya, Jesus akan menjalani masa peminjaman bersama Roma selama semusim.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun dalam peminjaman itu terdapat klausul yang menyebut opsi pembelian secara permanen. Juan Jesus sendiri telah memperkuat Nerazzurri selama lima musim dengan membuat 142 penampilan. Saat ini si pemain telah tiba di hotel tim Roma di Pinzolo dan sudah bertemu dengan pelatih barunya Luciano Spalletti.

“Aku ingin berterima kasih kepada semua orang yang pernah bekerja denganku selama ini: rekan-rekan setim, para pelatih, presiden klub, orang-orang di klub Inter, staf di Inter Channel, dan seluruh temanku,” ucap Juan Jesus dalam pesan video yang diunggah di laman Facebook miliknya seperti dikutip dari Detik.com, Kamis (14/7/2016).

“Sulit bagiku untuk pergi, tapi aku akan membawa kalian di hatiku. Aku berterima kasih kepada keluarga dan teman-temanku di Milan. Aku akan tetap di Italia, jadi aku masih dekat dengan kalian semua.”

“Aku juga berterima kasih kepada fans yang sudah mendukungku selama bertahun-tahun di Inter. Kalian akan tetap di hatiku kemanapun aku pergi, karena Inter akan selalu menjadi keluargaku,” lanjut dia.

“Aku datang saat masih berusia 20 tahun, aku tumbuh di sini dan belajar banyak hal. Setidaknya yang bisa kulakukan adalah membawa kalian di hatiku dan Inter akan selalu menjadi keluargaku,” tutup pemain 25 tahun itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya