SOLOPOS.COM - Ilustrasi Kebakaran (Detik.com/Thinkstock)

Solopos.com, JAKARTA -- Kejadian tragis menimpa sepuluh bayi saat terjadi kebakaran di sebuah rumah sakit besar di negara bagian Maharashtra, India, pada Sabtu (9/1/2021) pagi waktu setempat. Seorang dokter mengatakan sepuluh bayi yang tewas itu berada di unit bersalin.

Sebenarnya para staf rumah sakit berhasil menyelamatkan tujuh bayi yang baru lahir di rumah sakit di distrik Bhandara tersebut. Namun, mereka tak dapat menjangkau 10 bayi lainnya akibat kobaran api semakin membesar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Demikian disampaikan dokter senior rumah sakit di India tersebut, Pramod Khandate, kepada AFP. Disebutkannya, kesepuluh bayi yang meninggal itu berusia antara beberapa hari dan tiga bulan.

"Penyebab kebakaran belum diketahui tapi staf kami memadamkan api secepat mungkin. Kemudian asap menyebabkan bayi-bayi mati lemas," kata Khandate seperti dilansir kantor berita AFP, Sabtu (9/1).

Arab Saudi Cabut Larangan Penerbangan Internasional Per 31 Maret 2021

Para perawat yang bertugas, melihat api muncul di unit neonatal rumah sakit. Kemudian mereka segera membunyikan alarm kebakaran.

Selanjutnya para petugas pemadam kebakaran berhasil menghentikan penyebaran api ke bagian lain di rumah sakit di India itu. Kemudian para pasien lainnya dipindahkan ke tempat aman.

Penembakan Mobil Bos Duniatex di Solo: Tersangka LJ Berdalih Membela Diri Gegara Ini

"Tragedi yang menyayat hati di Bhandara, Maharashtra, di mana kami kehilangan nyawa-nyawa muda yang berharga," kata Perdana Menteri Narendra Modi di Twitter dilansir dari Detik.com.

Pihak berwenang memerintahkan penyelidikan segera atas bencana tersebut. Akibat kejadian ini, semakin menambah keraguan akan keamanan rumah sakit di India. Sebelumnya pada tahun 2011, lebih dari 90 orang tewas dalam kebakaran di sebuah rumah sakit di Kolkata.

Kebakaran di rumah sakit di Ahmedabad India, pada Agustus 2020 menewaskan delapan pasien virus Corona. Kemudian lima pasien Covid-19 lainnya meninggal dalam kebakaran di sebuah klinik di Rajkot pada November 2020.

Merapi Mulai Erupsi, Warga Selo Boyolali Siaga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya