SOLOPOS.COM - Jasad Serda Rusdi yang ditemukan di pohon jambu mete di Desa Rahantari, Kecamatan Kabaena Barat, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, Rabu (19/8/2020). (Antara)

Solopos.com, BOMBANA — Seorang anggota TNI, Serda Rusdi, ditemukan tewas menggantung di pohon jambu mete di Desa Rahantari, Kecamatan Kabaena Barat, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, Rabu (19/8/2020). Ia merupakan babinsa di Kabena Barat.

Jasad anggota TNI itu ditemukan salah satu warga, Audi, yang hendak pergi ke kebunnya, Rabu (19/8/2020) sekitar pukul 06.00 Wita. Di tengah perjalanan, Audi menemukan jasad Serda Rusdi menggantung di pohon dan masih berseragam lengkap.

Promosi Selamat! 3 Agen BRILink Berprestasi Ini Dapat Hadiah Mobil dari BRI

Heboh Pelajar SMP Menjelma Jadi Anjing, Cerita Absurd Tapi Banyak yang Percaya

Ekspedisi Mudik 2024

Kapolres Bombana, AKBP Andi Herman, membenarkan adanya penemuan mayat anggota TNI. Andi menjelaskan Serda Rusdi merupakan anggota Koramil 1413-05 Kabaena.

"Iya benar, seorang Babinsa Desa Rahantari dan Desa Eemokolo," kata Andi seperti dilaporkan Kantor Berita Antara.

Anggota TNI yang ditemukan tewas menggantung itu lantas dibawa ke puskesmas setempat untuk diautopsi. Polisi masih menyelidiki penyebab meninggalnya Serda Rusdi.

Soloraya Dijatah 1,5 Juta Lembar, Jadwal Penukaran Uang Baru Rp75.000 Penuh Sampai 3 September!

"Korban sudah dibawa ke Puskesmas dan rencanannya akan diautopsi untuk mengetahui penyebab kematiannya. Pada prinsipnya, polisi sedang melakukan penyelidikan mendalam," ungkapnya.

Selesaikan Sengketa Pasar Ir Soekarno Dengan PT Ampuh, Pemkab Sukoharjo Gandeng Kejaksaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya