SOLOPOS.COM - Kolo Toure menyatakan siap meninggalkan Manchester City, musim depan. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Kolo Toure menyatakan siap meninggalkan Manchester City, musim depan. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

MANCHESTER—Penggawa Manchester City, Kolo Toure, mengaku bakal meninggalkan klubnya di akhir musim ini. Namun saudara kandung Yaya Toure tersebut mengatakan masih ingin merumput di daratan Inggris.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pemain berusia 32 tahun tersebut bergabung ke City dari Arsenal pada 2009 dengan banderol 16 juta poundsterling atau sekitar Rp232 miliar. Dia selalu menjadi pemain reguler dalam dua musim pertahamanya di Stadion Etihad, markas City. Pemain internasional Pantai Gading itu juga menjadi tumpuan The Citizens sejak kedatangan pelatih Roberto Mancini.

Namun, sepertinya kebersamaan Toure dengan City hanya akan tinggal kenangan manis. Pemain berambut keriwil ini siap meninggalkan City karena tidak adanya perbaruan kontrak dengan klub Manchester Biru ini.

“Saya sudah berada di sini sekitar empat tahun, dua tahun yang fantastis ketika saya mulai banyak turun di lapangan dan saya dengarkan laguku dengan Yaya dan saya akan rindu dengan situasi ini, bagiku keluargaku berada di sini, anak-anakku di sekolah dan mereka suka area ini, namun dua bulan akan datang dan saya akan memikirkan tentang masa depanku dengan sungguh-sungguh,” urai Toure kepada Sky Sports, Kamis (25/4).

Toure langsung dihubungkan bakal hijrah ke klub di Italia dan Prancis. Namun ia menegaskan masih ingin bertahan di sepak bola Negeri Ratu Elizabeth tersebut.

“Pilihan utamaku berada di negara ini, seperti halnya saya menyukai sepak bola Inggris, ini alasan kenapa saya mulai bermain sepak bola,” tutur dia.

“Setelah dari Pantai Gading saya datang ke sini, saya tidak tahu banyak kebudayaan lain dan ini sangat penting bagiku untuk bertahan di sini, saya sudah berada di sini selama 10 tahun,” tandas Toure sambil memberi ucapan selamat atas keberhasilan Manchester United merebut gelar Liga Premier musim ini dari tangan City.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya