SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, MANCHESTER – Tottenham Hotspur sukses melaju ke babak semifinal Liga Champions musim ini. Striker Tottenham, Son Heung-Min, berterimakasih kepada teknologi Video Assistant Referee (VAR) yang berperan dalam kelolosan Tottenham.

Tottenham lolos ke babak semifinal Liga Champions usai menyingkirkan Manchester City. Tottenham unggul produktivitas gol tandang dalam agregat 4-4. Setelah menang 1-0 di kandang, Tottenham lantas kalah dengan skor 3-4 di Eithad Stadium, Kamis (18/4/2019) dini hari WIB. Meski kalah, Tottenham tetap lolos.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kelolosan Tottenhamn sangat dramatis. Kedua tim saling balas gol dalam 21 menit babak pertama. Raheem Sterling membawa City unggul lebih dulu. Namun, Son membuat Tottenham berbalik memimpin lewat dua golnya. Tapi City tak tinggal diam dan kembali membalikkan kedudukan menjadi 3-2 lewat gol Bernardo Silva dan Sterling.

Di babak kedua, City menjauh kembali menjadi 4-2 lewat gol Sergio Aguero. Tapi, Fernando Llorente mampu mengubah kedudukan menjadi 4-3. Kondisi ini cukup untuk membuat Spurs lolos. Drama terjadi pada masa injury time.

Sterling mampu mencetak gol yang disambut girang oleh para penggawa dan ofisial The Citizens. Pasalnya, gol itu bisa membawa City lolos ke babak empat besar. Tapi, tiba-tiba wasit menganulir gol tersebut setelah melihat VAR. Wasit menilai gol itu tidak sah lantaran pada prosesnya ada pelanggaran offside.

“Saya tidak pernah menyaksikan sesuatu seperti ini,” ujar Son seperti dikutip dari Mirror.co.uk.

“Ini berat dan gila, tapi kami sangat bangga kepada teman-teman setim kami. Itu adalah sebuah kegilaan. Kadang Anda kesal dengan VAR, tapi kali ini terima kasih,” lanjut pemain asal Korea Selatan itu.”

“Kami berjuang bersama selama 90 menit. Kami menunjukkan karakter dan perjuangan yang luar biasa,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya