SOLOPOS.COM - Sebuah rekaman warga setempat menunjukkan tornado yang menerjang wilayah perairan Breezy Point, Queens, New York, Minggu (9/9/2012) WIB. (yahoonews)

Solopos.com, WASHINGTON —  Tornado menerjang dua negara bagian Amerika Serikat (AS), Minggu (27/4/2014) dan menewaskan sedikitnya 17 orang.

Dilansir Reuters, Senin (28/4/2014) tornado yang menerjang Arkansas dan Oklahoma. Tornado  menyapu lingkungan tempat tinggal warga.

Promosi Jadi Merek Bank Paling Berharga di RI, Nilai Brand BRI Capai US$5,3 Miliar

Otoritas Arkansas mengatakan sedikitnya 10 orang tewas Kota Faulkner dan enam lagi di wilayah lain di negara bagian itu. Koban selanjutnya berasal dari Oklahoma. Sementara tim penyelamat tengah melakukan pembersihan puing-puing untuk melakukan pencarian korban di daerah yang terkena bencana.

“Lebih dari 50 rumah di lingkungan hancur. Semua rumah benar-benar rata kecuali fondasinya. Dan ada lagi kerusakan seperti ini di bagian lain dari Arkansas,” kata anggota dewan perwakilan negara, Tim Griffin.

Seorang juru bicara kantor polisi Faulkner mengatakan saat insiden itu terdapat korban massal dan banyak orang dilaporkan terluka.

Televisi kabel itu Weather Channel juga menunjukkan rekaman menunjukkan rekaman video dampak tornado itu. Beberapa mobil di jalan dekat Mayflower terbalik dengan sejumlah orang masih berada di dalam kendaraan itu.

Satu orang lainnya tewas ketika tornado menghantam Mayflower. Menurut seorang anggota dewan kota, Will Elder, puluhan  rumah hancur akibat insiden itu. Selain itu tumbangnya pohon yang dan rusaknya kabel listrik juga menyebabkan pemadaman listrik di sejumlah daerah.

Sementara di salah satu wilayah Oklahoma, yakni Otawa, dijelaskan juru bicara kantor polisi setempat, Derek Derwin, satu orang tewas. Upaya penyelamatan dan pencarian para korban terus dilakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya