SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Dokter sekaligus penyanyi, Tompi, ternyata tak suka membagikan uang jajan lebih menjelang hari raya atau yang kerap disebut tunjangan hari raya (THR) kepada anak-anaknya. Tompi memiliki alasan sendiri untuk keputusannya tersebut.

Dikutip dari Detik.com, Kamis (6/6/2019), Tompi mengaku tak ingin anak-anaknya terbiasa memegang uang. “Kalau anak saya nggak pernah dapet THR ya. Karena memang dari kecil saya didik untuk tidak megang duit dulu sih. Jadi anak saya enggak pernah megang duit,” ujar penyanyi 40 tahun itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Meski demikian, anak Tompi tak menolak jika diberi THR oleh kerabat saat Lebaran. “Oh iya dapat [THR dari keluarga]. Biasanya kasihnya ke saya. Jadi saya yang kaya,” kelakar Tompi seraya tertawa.

Tompi tak khawatir atas keputusannya yang tak pernah membagikan THR kepada anak karena memgntak ingin hal tersebut menjadi kebiasaan. “Eggak pernah [khawatir]. Karena memang sudah dibiasain dari kecil enggak memegang duit. Jadi dia dikasih duit malah bingung,” tutup Tompi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya