SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta–Terpilih menjadi Sekjen DPP PDIP, Tjahjo Kumolo menyatakan, siap melepas jabatannya sebagai Ketua Fraksi PDIP di DPR. Tjahjo menilai tugas sebagai Sekjen lebih utama, sehingga ia harus fokus terhahap jabatan itu.

“Soal ketua fraksi tentunya akan ada pergantian,” kata Tjahjo sebelum bertemu dengan pendahulunya Sekjen PDIP yang juga Wakil Ketua DPR Pramono Anung di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (12/4).

Promosi BRI Borong 12 Penghargaan 13th Infobank-Isentia Digital Brand Recognition 2024

Mengenai siapa dan kapan pengganti ketua fraksi nantinya, lanjut Tjahjo, hal itu akan diputuskan dalam rapat DPP. Rapat pleno pertama kepengurusan DPP baru akan dilaksanakan Selasa (13/4) besok.

“Soal kapan waktunya nanti diputuskan DPP sebagaimana arahan Ibu Ketua Umum,” ujarnya.

Meski siap melepas jabatan sebagai Ketua Fraksi PDIP, Tjahjo sepertinya belum ingin melepaskan keanggotaannya di DPR sebagaimana dilakukan Pramono Anung di tahun 2005. Menurut Tjahjo, ia berada di DPR juga karena ditugaskan partai.

“Sebagian besar fungsionaris DPP juga anggota DPR. Tidak masalah,” ucap Tjahjo.

dtc/rif

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya