SOLOPOS.COM - Jogja diguyur hujan (JIBI/Harian Jogja/Desi Suryanto)

Tips otomotif kali ini tentang bahaya berkendara tanpa alas kaki saat hujan.

Solopos.com, JAKARTA — Ketika turun hujan, tak jarang pengendara sepeda motor melepas alas kakinya supaya tidak basah. Tetapi tahukah Anda jika tindakan itu sebenarnya berbahaya? Simak terus tips otomotif berikut ini jika ingin tahu penjelasannya.

Promosi Mendamba Ketenangan, Lansia di Indonesia Justru Paling Rentan Tak Bahagia

Sebenarnya saat tidak hujan pun, berkendara tanpa alas kaki sangat tidak dianjurkan. Sebab jika tidak menggunakan alas, kaki berisiko cedera terantuk benda keras, bergesekan dengan aspal, atau tidak sengaja menginjak benda tajam.

Fungsi memakai alas kaki makin penting ketika berkendara saat diguyur hujan. Marcell Kurniawan selaku Director Training Real Driving Center (RDC) menjelaskan alas kaki berguna supaya pengendara tidak tergelincir saat menapak.

“Pengendara perlu memiliki grip yang baik saat menjejakkan kaki di jalan agar dapat menahan beban motor. Saat enggak pakai alas kaki, maka telapak akan mendapat tugas berat apalagi jika kondisi jalan sedang basah,” ungkap Marcell seperti dilansir laman Okezone, Kamis (19/11/2015).

Ia juga mengingatkan bahwa pedal persneling dan rem belakang terbuat dari logam. Jika diinjak dengan kaki tanpa alas saat hujan, tuas akan terasa licin. Bahkan jika tidak hati-hati, pengendara bisa oleng karena kehilangan keseimbangan akibat kakinya selip saat menginjak dua tuas tersebut.

“Kalau enggak pakai alas kaki, potensi selip saat injak rem cukup besar. Bisa-bisa gagal melakukan pengereman hanya karena kaki tidak menapak dengan sempurna pada pedal rem,” imbuhnya.

Tips otomotif terakhir yang ia berikan, alas kaki penting digunakan saat hujan supaya kaki tidak terselomot panas dari mesin. Selan itu menurutnya kaki yang basah juga berpotensi tersengat listrik meski hal itu jarang terjadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya