SOLOPOS.COM - ilustrasi

Tips kesehatan memberikan Anda informasi hidup sehat.

Solopos.com, SOLO – Seperti yang kita tahu, rokok sangat berbahaya untuk kesehatan. Kandungan nikotin dalam rokok dipercaya mampu memblokir kerja syaraf, sel otot dalam tubuh yang berakibat meningkatkan risiko penyakit jantung, tekanan darah, hingga stroke.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut penelitian, ada beberapa makanan yang terbukti ampuh menghilangkan kandungan nikotin dalam tubuh. Seperti dikutip Solopos.com dari Boldsky.com, Selasa (13/10/2015), berikut beberapa makanan menakjubkan itu:

Brokoli
Brokoli adalah makanan penting untuk dikonsumsi jika Anda seorang perokok. Makan brokoli dapat mengisi ulang vitamin C dalam tubuh dan membuat metabolisme Anda memuncak. Hal ini akan membantu menjaga paru-paru Anda dari racun.

Jeruk
Mengkonsumsi jeruk mampu mengisi ulang vitamin C dalam tubuh. Ketika Anda mengkonsumsi buah jeruk nikotin akan keluar secara otomatis dari tubuh dalam waktu 24 jam.

Bayam
Bayam mengandung asam folat atau vitamin B9. Kedua vitamin tersebut dikenal mampu menghilangkan nikotin dari tubuh dalam waktu singkat.

Jahe
Jahe adalah makanan terbaik menghilangkan nikotin dari tubuh dalam waktu 24 jam. Mengunyah sepotong jahe juga mampu menghilangkan keinginan Anda dari merokok. Di sisi lain, jahe juga membantu menjaga berat badan.

Wortel
Tambahkan wortel dalam makanan Anda sehari-hari untuk membantu membilas nikotin dari tubuh. Mengonsumsi wortel secara teratur akan memperkuat pertahanan alami tubuh Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya