SOLOPOS.COM - Ilustrasi duduk terlalu lama di meja kerja (Active.com)

Duduk sepanjang hari tanpa melakukan aktivitas lain ternyata berbahaya.

Solopos.com, SOLO — Perkembangan teknologi saat ini sangat pesat. Sebagian dari kita menggunakan komputer dan gadget yang mengharuskan kita duduk dalam bekerja.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kita tidak perlu lagi bekerja keras di ladang atau melakukan pekerjaan fisik yang menguras tenaga. Tapi apakah Anda menyadari duduk terlalu lama itu berbahaya?

Nah, organ dalam tubuh Anda mungkin akan mengalami masalah bila Anda tidak cukup bergerak dan hanya duduk setiap hari. Apa saja risiko dan bahaya yang ditimbulkan saat duduk sepanjang hari?

Berikut ini bahaya duduk sepanjang hari terhadap organ tubuh manusia sebagaimana dihimpun Solopos.com dari Boldsky, Jumat (26/8/2016):

Kepala

Duduk selama berjam-jam dapat menimbulkan pembekuan darah. Ketika gumpalan mencapai otak, kemungkinan serangan stroke dapat meningkat dengan cepat.

Perut

Risiko obesitas meningkat ketika Anda duduk selama berjam-jam. Beberapa penelitian juga menyatakan risiko kanker usus juga bisa naik. Enzim pembakar lemak tertentu tidak bekerja dengan baik pada mereka yang duduk sebagian besar waktu.

Jantung

Dengan duduk sepanjang hari berisiko menimbulkan masalah jantung kardiovaskular. Hal itu bisa bila sering duduk dan menyebabkan cairan menumpuk di leher dan paru-paru pada malam hari.

Paru-Paru

Akumulasi munculnya cairan di paru-paru bisa berbahaya untuk jantung dan ini juga bisa terjadi karena duduk terlalu lama.

Lengan

Ketika lengan aktif dan bekerja, Anda dapat meminimalkan risiko tekanan darah tinggi.

Kaki

Mereka yang duduk terlalu lama mungkin menderita penumpukan cairan di kaki mereka yang umumnya dipompa di tempat lain ketika salah satu digerakkan.

Leher

Pada beberapa orang, cairan yang terakumulasi pada kaki dapat mencapai leher dan ini bisa menyebabkan sleep apnea atau kelelahan otot saat duduk terlalu lama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya