SOLOPOS.COM - Ilustrasi

Ilustrasi

JAKARTA—Tentu, membuat kesalahan di kantor memang hal biasa dan siapa saja mungkin mengalaminya. Tapi jangan sampai Anda melakukan beberapa hal buruk di kantor ini dengan sengaja, karena bukan tak mungkin Anda bisa jadi ‘musuh’ rekan kerja yang lain.

Promosi Program Pemberdayaan BRI Bikin Peternakan Ayam di Surabaya Ini Berkembang

Akui pekerjaan orang lain

Tidak ada yang lebih buruk ketimbang mengakui pekerjaan orang lain dan mendapatkan penghargaan karenanya. Ini merupakan salah satu tindakan yang sangat buruk, karena tentunya akan merugikan pihak yang sebenarnya pantas mendapatkan penghargaan berkat hasil pekerjaannya.

Ganggu alur kerja

Setiap kantor memiliki cara kerjanya masing-masing dan Anda sebagai orang yang bekerja di dalamnya harus bisa menjaga kelancaran hal tersebut. Hal-hal mengganggu bisa berupa memutar musik kencang-kencang hingga terlambat menyetor pekerjaan.

Kebiasaan e-mail yang buruk

E-mail kini menjadi alat komunikasi efektif di kantor, tapi jangan sampai Anda melakukan kebiasaan buruk yang menyulitkan orang lain. Belajarlah untuk menulis dengan jelas agar pesan bisa tersampaikan. Etiket e-mail pun penting untuk diketahui, supaya pesan yang ditulis tidak menyinggung orang lain.

Sikap negatif

Kebiasaan mengeluh Anda secara tak langsung bisa membuat suasana di kantor tidak nyaman. Jadi, jauhkan sikap negatif dari pikiran Anda dan fokuslah pada pekerjaan.

Rapat tidak penting

Ada beberapa orang yang sepertinya sengaja mengadakan rapat untuk membahas hal tidak penting. Akhirnya, waktu bekerja pun habis sia-sia. Karena itu, saat hendak memimpin rapat, buatlah catatan agar rapat bisa berjalan efektif dan efisien.

Tak mau akui kesalahan

Melakukan kesalahan memang tidak mengenakkan, tapi tidak mau mengakui kesalahan justru sangat menyebalkan. Salah satu cara untuk dihormati oleh kolega dan atasan, Anda harus bisa mundur bertanggung jawab dalam segala hal, tak hanya kesuksesan tapi juga kesalahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya