SOLOPOS.COM - Apartemen Studio di Bassura City Apartment. (Taveloka)

Solopos.com, SOLO – Semakin banyak dan mudah kita menemukan aneka tipe apartment di Indonesia. Banyak juga yang memilih untuk tinggal, menyewa, atau sekedar staycation di apartment.

Sebelum memutuskan untuk memesan apartemen ada baiknya kamu kenali terlebih dahulu tipe-tipe dari apartment. Biar enggak salah pilih dan sesuai dengan kebutuhan kamu. Berikut jenis apartment yang Ada di Indonesia:

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tipe Apartment Studio

Apartement studio adalah tipe apartment yang paling banyak dijual di Indonesia. Bentuknya minimalis dengan harga yang juga ekonomis membuat tipe ini sangat cocok untuk kamu yang tinggal di kota.

Tipe apartemen studio ini ruangannya tidak memiliki sekat dan satu-satunya ruangan yang terpisah adalah kamar mandi. Satu ruang terbuka bisa dimanfaatkan untuk berbagai macam fungsi mulai dari area tidur, dapur, dan ruang tamu.

Kelebihan dari apartment studio adalah minimnya biaya perawatan, praktis, ruangan mudah ditata, dan dibersihkan. Kekurangnnya mungkin kalau kamu punya banyak perabot jadi akan terlihat sempit serta sulit menerima tamu.

Pemasok Daging Sapi Palsu dari Babi di Bandung Dipastikan Bukan Asal Solo

Tipe Apartment Alcove

Tipe ini memiliki luas yang sama seperti apartemen studio. Bedanya apartemen alcove berbentuk L. Tipe ini memiliki satu ruangan kecil atau biasanya disebut half room yang bisa digunakan sebagai kamar tidur. Jadi, kalau kamu menginginkan kamar tidur yang lebih privat bisa memilih tipe ini.

Tipe Apartment Convertible

Satu lagi jenis lain dari tipe apartemen studio, yaitu convertible. Tipe ini memiliki luas yang lebih besar dibanding dua jenis apartemen studio sebelumnya. Convertible juga memiliki dinding pemisah. Jadi kamu bisa memutuskan dari tiap ruang untuk berbagai keperluan. Umumnya akan digunakan sebagai kamar tidur.

Kecelakaan Motor VS Sepeda Angin di Jl Solo-Jogja, 2 Orang Terluka

Tipe Apartment 1,2,3 Kamar

Kalau kamu mau tinggal bersama teman atau keluarga, tipe apartemen inilah yang paling cocok. Kamu bisa memilih mulai dari apartemen yang memiliki st,2, atau bahkan 3 kamar. BIsa dibilang tipe apartemen ini yang paling mirip dengan rumah. Kamu juga bisa memiliki privasi dengan tipe apartement ini.

Tipe Apartement Loft

Dilihat dari konsep ruangannya, tipe ini mirip dengan apartemen studio. Hanya saja apartment loft memiliki langit-langit yang tinggi dan disertai dengan loft atau loteng. Loft atau loteng yang tersedia ini sangat bermanfaat, bisa dijadikan ruang bermain, kamar tidur, atau bahkan untuk sekadar ruang penyimpanan. Kalau kamu suka dengan hunian dengan ruang terbuka luas, maka tipe apartemen loft ini sangat cocok untuk kamu.

Tipe Apartment Garden

Sesuai dengan namanya, apartemen tipe garden memiliki taman atau kebun. Tapi, sebenarnya tipe ini tergantung dengan delevoper apartment itu sendiri. Bisa menjadi dua yaitu apartemen menghadap ke taman atau apartemen yang memiliki taman. Kamu harus memastikan kedua hal tersebut jika ingin menyewa atau membeli apartemen dengan tipe garden. Apartemen ini cocok sekali untuk kamu yang suka berkebun. Kamu bisa berkesperimen mulai dari berkebun konvensional.

Kerangka Mayat Misterius di Hutan Puhpelem Wonogiri Korban Pembunuhan?

Tipe Apartment Penthouse

Terakhir adalah tipe apartemen yang paling mahal dan paling bagus fasilitasnya. Penthouse biasanya berada di lantai tertinggi dari sebuah apartement. Fasilitas canggih yang dimiliki oleh apatement penthouse adalah lift pribadi yang langsung menuju ke penthouse kamu.

Itu tadi tujuh tipe apartemen yang ada di Indonesia yang perlu kamu ketahui sebelum membeli, menyewa, atau hanya sekadar untuk staycation saja. Nah kalau kamu mau mencoba tinggal di tiap tipe apartemen ini coba saja staycation dan booking apartment favorit-mu di Traveloka ya.

Karena informasi di sana pastinya lengkap, mulai dari jenis apartemen, fasilitas, serta review dari tamu sebelumnya. Manfaatkan juga berbagai promo Lebaran 2020 untuk dapatkan penawaran menarik sewa apartemen di Traveloka!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya