SOLOPOS.COM - Kampus II UNS di Caruban. (ratihaknema.blogspot.com)

Solopos.com, SOLO — Universitas Sebelas Maret Solo dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun, Jawa Timur terus meningkatkan kerja sama. Melalui kerja sama itu, dilakukan dinamisasi Sekolah Vokasi atau SV UNS di Caruban. Ibu kota Kabupaten Madiun.

Jalinan kerja sama UNS-Pemkab Madiun itu meliputi bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, serta peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM). Kerja sama ini salah satunya ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) di Pendapa Rangga Numeno, Madiun, Selasa (27/10/2020) antara Rektor UNS Jamal Wiwoho dengan Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputra.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Peluang Bisnis: Kuy! Tangguk Omzet Gorengan Nan Menggiurkan

Ahmad Dawami mengatakan kerja sama dengan UNS dilakukan antara lain untuk mensinergikan dan mengoptimalkan potensi dan sumber daya kedua pihak. “Tujuan penandatangan kerja sama ini yaitu untuk mensinergikan dan mengoptimalkan potensi dan sumber daya kedua belah pihak dalam rangka pengembangan kelembagaan, pelaksanaan pembangunan, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat Madiun dengan memanfaatkan sumber daya yang dimiliki kedua belah pihak,” ujarnya.

Untungkan 2 Pihak

Sementara itu, Rektor Jamal berharap kerja sama akan memberikan manfaat untuk kedua belah pihak. “Semoga tidak sebatas seremonial. Semoga setelah penandatanganan ini akan ada kolaborasi kegiatan antara UNS dengan Pemkab Madiun,” ujar Jamal yang saat itu didampingi Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama, Sajidan serta Direktur Sekolah Vokasi (SV) UNS Santoso Tri Hananto.

Rumah di 2 Negara, Terima Tamu di Indonesia, Makan di Malaysia

Sementara itu, dalam kegiatan tersebut juga diadakan Seminar Nasional Perluasan Akses Pendidikan untuk Meningkatkan Kualitas Generasi Muda Kabupaten Madiun Menjadi Generasi Emas Indonesia. Dalam seminar itu Bupati Ahmad dan Rektor Jamal menjadi pembicara di hadapan peserta yang terdiri atas pejabat di lingkungan Pemkab Madiun serta mahasiswa SV UNS yang berada di Kampus Madiun.

Untuk diketahui, UNS membuka SV di Caruban yang merupakan ibu kota Kabupaten Madiun. Tahun ini, SV UNS itu sudah membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk Program Studi (Prodi) Diploma 3 (DIII) Akuntansi, DIII Teknik Informatika, dan DIII Teknologi Hasil Pertanian (THP).

KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya