SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BOGOR</strong> – <a href="http://bola.solopos.com/read/20180503/499/913928/tampil-di-piala-aff-2018-timnas-indonesia-bakal-andalkan-pemain-muda">Timnas Indonesia</a> U-23 gagal menorehkan hasil apik di ajang Anniversary Cup. Bahkan pasukan Luis Milla itu sama sekali tak meraih kemenangan dan sama sekali tak mencetak gol.</p><p>Terakhir, Evan Dimas dkk. hanya bermain<a href="http://bola.solopos.com/read/20180503/499/914163/buang-banyak-peluang-timnas-u-23-diimbangi-uzbekistan"> imbang 0-0</a> saat melawan juara Piala Asia U-23, Uzbekistan. Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Kamis (3/5/2018) malam WIB, Indonesia sebenarnya tampil menyerang. Namun sederet peluang gagal dikonversi menjadi gol.</p><p>Sebelumnya, Indonesia menelan kekalahan dari Bahrain dengan skor 0-1 pada laga pertama. Sedangkan di laga kedua, Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Korea Utara. Mandulnya Timnas ini pun sudah disadari oleh Luis Milla.</p><p>Pelatih asal Spanyol itu sebenarnya mengandalkan pemain senior pada ajang ini. Dia memanggil <a href="http://bola.solopos.com/read/20180502/499/913839/lerby-dan-spaso-mandul-luis-milla-cari-striker-baru">Lerby Eliandri dan Ilija Spasojevic</a>. Namun keduanya justru mejan. Milla pun akan melakukan evaluasi demi performa yang lebih baik pada ajang Asian Games 2018 nanti.</p><p>"Saya setuju sekali. Kelihatan di lapangan kami punya masalah dalam hal mencetak gol. Yang akan kami lakukan adalah memperbaikinya. Liga [1] akan mulai lagi, kami akan mencari pemain yang bisa bantu kami," kata Milla seperti dikutip dari <em>Suara.com</em>, Jumat (4/5/2018).</p><p>"Dilihat di lapangan kami sudah kerja keras, bagaimana kami bergerak sudah terlihat. Tapi saya lihat tim ini punya harapan besar nantinya," sambung pelatih asal Spanyol itu.</p><p>Milla sendiri memilih untuk mengapresiasi anak asuhnya. Termasuk pada laga melawan Uzbekistan. Dia menilai laga ini menunjukkan level pertandingan di Asian Games nanti, mengingat yang akan dihadapi Indonesia adalah tim-tim kuat di Benua Asia.</p><p>"Pertandingan malam ini terlihat intensitasnya sangat tinggi. Saya sadar level ini yang bakal kita temui di Asian Games nanti. Ini level yang akan kita temui, good job buat anak-anak, bulan Agustus [2018] saya berharap bisa berikan yang terbaik untuk masyarakat Indonesia," tandas Milla.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya