SOLOPOS.COM - Irfan Bachdim (Dok/JIBI/SOLOPOS/Antara)

Irfan Bachdim (Dok/JIBI/SOLOPOS/Antara)

SOLO—Penyerang Chonburi FC Thailand, Irfan Bachdim tidak masuk ke dalam daftar 21 nama yang dipangggil pelatih Jacksen F Tiago untuk menghadapi Belanda, 7 Juni mendatang.

Promosi Mabes Polri Mengusut Mafia Bola, Serius atau Obor Blarak

Pemain naturalisasi dari Belanda ini kalah bersaing dengan empat striker yang berlaga di kompetisi domestik baik di Liga Super maupun di Liga Primer Indonesia. Kekecewaan pemain yang pernah membela skuat Garuda di Piala AFF 2010 lalu di ungkapkannya di Twitter.

Sayang sekali. Saya tidak dipangil untuk pertanding lawan Belanda. #sedih,” tulis @IrfanBachdim10.

Irfan kalah bersaing dengan Boaz Solossa, Ian Louis Kabes, Andik Vermansyah dan penyerang anyar Persib Bandung, Sergio Van Dijk.

Meski tak lolos, Irfan tak pantang menyerah. Di tweet lanjutannya ia akan berusaha berlatih keras agar dipanggil pelatih timnsa, Jacksen Tiago.

“#NEVERGIVEUP”

 “Saya akan berlatih lebih keras! Dan mudahmudahan pertandingan berikutnya saya di pangil lagi.”

Berikut daftar lengkap 21 pemain yang dipangil Jacksen untuk menghadapi Belanda :

Kiper:

Kurnia Meiga (Arema Indonesia), Andritany Ardiyasa (Persija Jakarta), I Made Wirawan (Persib Bandung)

Pemain Belakang:

Hengki Ardiles (Semen Padang), Zulkifli Sukur (Mitra Kukar), Ricardo Salampesy (Persipura Jayapura), M. Roby (Persisam Samarinda), Victor Igbonefo (Arema), Raphael Maitimo (Mitra Kukar), Toni Sucipto (Persib), Ruben Sanadi (Persipura)

Pemain Tengah:

Imanuel Wanggai (Persipura), Hendro Siswanto (Arema), Ahmad Bustomi (Mitra Kukar), Vendri Mofu (Semen Padang), Ahmad Jupriyanto (Sriwijaya FC), Greg Nwokolo (Arema)

Pemain Depan:

Boaz Salossa (Persipura), Ian Louis Kabes (Persipura), Andik Vermansah (Persebaya 1927), Sergio Van Dijk (Persib).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya