SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

JOGJA—Tim Kejurnas catur DIY berhasil melenggang ke babak ke III setelah mengandaskan lawan-lawannya. Pertandingan pada babak I sendiri sempat ditunda dari jawal semula hingga beberapa jam karena ada permasalahan teknis.

Manajer tim kejurnas catur DIY, Jumariyanto mengatakan, tim kejurnas catur DIY dapat melaju ke babak ke III setelah berhasil mengalahkan lawannya di babak I dan II. Walaupun beberapa atlet sempat kewalahan sehingga pertandingan berakhir dengan seri.

Promosi Ayo Mudik, Saatnya Uang Mengalir sampai Jauh

“Kami tetap akan berjuang semaksimal mungkin untuk mempersembahkan prestasi untuk DIY,” ucapnya, Sabtu (10/9).

Pada babak I, mayoritas atlet catur kejurnas DIY mampu mengalahkan lawan-lawannya seperti Ridwan mengalahkan Imran Jafar (Malut) dengan skor 1-0. Sementara, atlet muda catur Roid Attakatsur berhasil mengandaskan perlawanan Fayana Gunawan (Banten) dengan skor 1-0.

Namun, ada beberapa atlet muda yang melakoni pertandingan dengan hasil seri seperti Lintang yang melawan Hiuling dari Kalimantan Tengah.

Kondisi serupa terjadi di babak ke II, para atlet catur DIY mendominasi pertandingan dan berhasil mengalahkan lawan-lawannya. Heru Adfa berhasil mengandaskan Haidir (Sulsel) dengan skor 1-0, sementara hasil pertandingan yang berakhir seri dialami para atlet catur putri.

Anna Weing hanya bermain imbang dengan Nur Qomariah (Jatim), Diana juga terpaksa berbagi angka dengan Angela (DKI Jakarta).

“ Semua atlet maju ke babak ke III karena kompetisi menggunakan sistem swiss, kemungkinan sistem akan berubah menjelang akhir pertandingan,” ujarnya.

Babak ke II dilaksanakan pada Sabtu (10/9) mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB. Pertandingan akan langsung dilanjutkan ke babak ke-III pada pukul 16.00 hingga malam hari.

Pasalnya, hari Minggu (11/9), pertandingan tidak digelar karena  panitia pelaksana akan menggelar rekreasi ke stadion jakabaring dan benteng Kuto Besak.(HARIAN JOGJA/Bony Eko Wicaksono)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya