Solopos.com, CHINA — Tim bulu tangkis putri Indonesi berhasil lolos ke babak semifinal Piala Uber 2024. Skuad putri Indonesia menang 3-0 atas Thailand pada partai perempat final ketat, yang digelar di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat (3/5/2024.

PromosiChampionship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Adapun kemenangan pertama diamankan oleh Gregoria Mariska Tunjung atas Ratchanok Inanton dengan skor 22-20, 21-18. Ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menyusul dengan kemenangan 21-17, 21-14 atas Jongkolphan Kitiharakhul/Rawinda Prajongjai.

Di partai ketiga, Ester Nurumi Tri Wardoyo secara dramatis memenangkan laga rubber game sengit atas Supanida Katethong dengan skor 19-21, 21-19, 21-19.

Pada babak semifinal tim Uber Indonesia akan melawan Korea Selatan, yang berlangsung Sabtu (4/5).

Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Siti Fadia Silva Ramadhanti (kanan) dan Apriyani Rahayu (kiri) melakukan selebrasi usai menang atas pebulu tangkis ganda putri Thailand Jongkolphan dan Rawinda Prajongjai dalam babak perempatfinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat (3/5/2024). (Antara/Galih Pradipta)

 

Tim bulu tangkis putri Indonesia merayakan kemenangan usai menang atas Thailand dalam babak perempatfinal Piala Uber 2024 di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat (3/5/2024). (Antara/Galih Pradipta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi