SOLOPOS.COM - Ilustrasi (p31-pusat.com)

Ilustrasi (p31-pusat.com)

SEMARANG – Tiga kandidat calon ketua akan bersaing pada Konferensi Daerah (Konferda) IX Pengurus Daerah Persatuan Perusahaan Periklanan Indonesia (P3I) Jateng. Mereka adalah Viktor Dewantoro [DD Agency/Semarang], Bandaka Loekita [Promosindo/Semarang], dan Erni Fermianti [Measuroyo/Semarang].

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

”Tiga nama calon ketua ini merupakan hasil penjaringan terhadap anggota P3I Jateng,” kata Sekretaris Pengurus Daerah (Pengda) P3I Jateng, Bandaka Loekita kepada wartawan di Semarang, Jumat (14/9/2012). Pelaksanaan Konferda yang mengusung tema Meningkatkan Sinergitas P3I dengan Stakeholders, lanjut dia, akan digelar di Hotel Grand Candi, Semarang pada 22 September 2012. Kegiatan tersebut akan diikuti sebanyak 37 anggota P31 yang kebanyakan berada di Semarang dan Solo.

”Konferda selain memilih ketua dan pengurus daerah, juga merumuskan program kerja, serta laporan pertanggungjawaban pengurus lama,” ujarnya. Di sela pelaksanaan Konferda, sambung Bandaka, digelar talk show tentang Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2013. ”Temanya Strategi Komunikasi Politik Menjelang Pilgub Jateng 2013,” imbuhnya.

Ketua Pelaksana Talk Show, Victor Dewantoro, menambahkan acara ini sebagai bentuk kepedulian kalangan periklanan terhadap momentum Pilgub. ”Kami ingin memberikan gambaran tentang beriklan yang benar dan sehat bagi para calon gubernur (cagub),” ungkap dia. Sebagai pembicara adalah Ketua Umum P3I Pusat, Harris Thayeb, Pengamat Politik Undip Semarang, Muhammad Yulianto, kolumunis Triyanto Lukmantoro, dan Direktur Budi Santoso Foundation (BSF) Semarang, Adi Eko Priyono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya