SOLOPOS.COM - Ruhut Sitompul (JIBI/dok)

Solopos.com, JAKARTA--Sebanyak 10 kursi DPR yang tersedia dalam daerah pemilihan (dapil) Sumatra Utara 1 berhasil dimenangkan oleh dua nama yang tidak asing dalam kancah politik, yakni Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Tifatul Sembiring dan Anggota DPR Ruhut Sitompul.

Hal tersebut diketahui secara resmi dalam paparan rapat pleno penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPR dan DPD Pemilu tahun 2014, di gedung KPU Pusat, Jakarta Pusat, (14/5/2014).
“DCT PKS Tifatul Sembiring dengan perolehan tujuh puluh empat ribu lima ratus sepuluh suara sah,” kata Husni Kamil Malik.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tifatul yang  mewakili Partai Keadilan Sejahtera (PKS) meraih suara sah sebanyak 74.510 sedangkan Ruhut dari partai Demokrat mengumpulkan 34.685 total suara sah.

Adapun alokasi kursi yang tersedia dalam Dapil Sumut 1 berjumlah 10 kursi. Pembagian kursi tersebut berdasarkan partai antara lain, Nasdem 1 kursi, PKS 1 kursi, PDIP 2 kursi, Golkar 1 kursi, Gerindra 1 kursi, Demokrat 1 kursi, PAN 1 kursi, PPP 1 kursi dan Hanura 1 kursi.

Sementara, PKB menjadi satu-satunya partai yang lolos ambang batas namun tidak mencatatkan wakilnya di Sumut 1.

Begitu pula dengan dapil Sumut 3, PKB tidak mencatatkan wakilnya dari 10 alokasi kursi yang tersedia. 9 kursi lainnya diwakili oleh masing-masing partai politik selain PKB. Khusus Golkar, memenangkan dua kursi dari dapil ini.

Sementara itu pada dapil 3, hanya PPP yang tidak memenangkan wakil ke DPR. Gerindra sendiri mencatatkan dua kursi dalam dapil ini.
Adapun suara sah terbanyak dimenangkan oleh PDIP dalam dapil 1 sebanyak 113.716 suara, pada dapil 2 dimenangkan Gerindra dengan 188.205 suara dan Golkar meraih 127.845 suara sah tertinggi dalam dapil 3.

Kini, jalannya rapat pleno diskors hingga pukul 13.00. Penetapan yang selanjutnya akan dibacakan adalah daerah pemilihan provinsi Jawa Tengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya