Senin, 19 Maret 2012 - 17:03 WIB

Tidak ada Nissan Juke di Indonesia yang direcall

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], PT. Nissan Motor Indonesia (NMI) kembali menegaskan, jika tidak ada Nissan Juke di Indonesia, yang terkena program penarikan kembali atau recall. Nissan juga menyebutkan recall juga tidak berlaku bagi Infiniti M dan Infiniti QX. Wakil Presiden Penjualan dan Pemasaran PT Nissan Motor Indonesia, Teddy Irawan, Senin (19/3) mengatakan, mobil yang dipasarkan di Indonesia tidak mengalami permasalahan. Teddy menambahkan, penarikan yang dilakukan pada Nissan Juke, dengan varian mesin 1.6 DDT dengan Turbo Charger.

Mesin itu tidak dipasang pada mobil yang dipasarkan di Indonesia, sebab Nissan Juke di Indonesia menggunakan mesin 1.5 liter. Begitu juga dengan persoalan kunci pintu, Teddy menuturkan, masalah itu hanya akan muncul saat mobil berada dalam suhu di bawah nol derajat celcius. Kunci mobil kemungkinan membeku karena faktor uap air dan suhu dingin. [tempo/hen] 

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif