SOLOPOS.COM - Informasi sumbangan untuk Yadi, driver ojol yang dibegal penumpang di Sukoharjo, Selasa (8/6/2021). (Instagram/@agendasolo)

Solopos.com, SUKOHARJO – Jumlah sumbangan yang disalurkan netizen melalui penggalangan donasi yang dibuka admin @visitsurakarta untuk Yadi Raharjo, 56, driver ojol yang dibegal penumpang di Sukoharjo, Selasa (8/6/2021) dini hari telah ditutup.

Penggalangan dana yang rencananya dilakukan sampai Sabtu (12/6/2021) itu ditutup karena respons luar biasa dari masyarakat untuk membantu Yadi. Melalui akun Instagram @visitsurakarta, Hanief Kusuma Aditya, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menyumbang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dia pun menunjukkan jumlah donasi yang terkumpul untuk Yadi si driver ojol melalui rekeningnya, yakni sebesar Rp106.275.429. Donasi tersebut dikumpulkan hanya dalam waktu satu malam.

Baca juga: Youtuber Kondang, Penghasilan Siboen Si Montir Banyumas Capai Rp150 Juta

Sebagian uang sumbangan itu dipakai untuk membeli sembako dan HP untuk Yadi. Total biaya pembelian sembako yang dikeluarkan Rp10 juta, sementara pembelian HP plus power bank sebesar Rp2,8 juta.

Sisa uang tersebut kemudian ditransfer ke rekening keluarga Yadi si driver ojol. Berdasarkan keterangan anak Yadi yang diterima Hanief, uang tersebut hendak dipakai untuk biaya berobat sang ibu yang menderita penyakit batu empedu, membangun lapak di depan rumah sekaligus renovasi, dan sisanya ditabung.

Baca juga: 2 Pelanggaran Prokes di Jateng Hari Ini: Vaksinasi di Kantor Gubernur & Kerumunan di McD

"Tambahan info, ini Pak Yadi menghidupi keluarga sendiri (istri dan 3 orang anak) dan sodara lain juga yang serumah, karena suami sodarane sudah meninggal," terang Hanief pada keterangan foto.

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, Yadi si driver ojol dibegal oleh penumpangnya dari order offlinedi sekitar Terminal Tirtonadi Solo. Aksi begal dilakukan di area persawahan yang gelap di kawasan Duwet, Kecamatan Baki, Sukoharjo. Semua barang termasuk HP dan sepeda motor milik korban digondol oleh begal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya