SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, BEKASI -</strong> Kepemimpinan wasit Shaun Robert Evans dalam laga Timnas U-23 <a href="http://bola.solopos.com/read/20180824/499/935910/kalah-adu-penalti-dari-uea-timnas-indonesia-tersingkir">Indonesia kontra Uni Emirat Arab (UEA)</a> di 16 besar Asian Game 2018, Jumat (24/8/2018), menjadi sorotan tajam. Belum selesai laga yang berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, itu wasit Liga 1 yang memang dikenal kontroversial ini sudah jadi bulan-bulanan netizen.</p><p><a href="http://bola.solopos.com/read/20180824/498/935900/aneh-tiket-laga-indonesia-vs-uae-ludes-tapi-banyak-kursi-kosong">Laga panas dan menegangkan</a>&nbsp;itu mendapat sorotan netizen lantaran kepemimpinan wasit Shaun Robert Evans yang dinilai mengecewakan.&nbsp;Dua gol dicetak tim tamu dari titik penalti. Awalnya netizen tak meributkan penalti pertama yang mengunggulkan UEA setelah Wasit menilai terdapat pelanggaran saat penyerang UEA lolos dari kawalan bek Indonesia. Menurut netizen, penalti kedua sangat merugikan timnas U-23.</p><p>Memang, wasit asal Australia itu kembali menunjuk titik putih untuk UEA <a href="http://bola.solopos.com/read/20180824/499/935874/dihukum-penalti-indonesia-tertinggal-dari-uea">di menit 66</a>. Pemain UEA dinyatakan dilanggar oleh Hansamu Yama.</p><p>Tak lama berselang namanya mulai banyak dibicarakan di Facebook dan Twitter. Namanya beberapa kali masuk10 topik terlaris di Twitter. Tak berhenti sampai di situ, sejumlah netizen juga menulis kekesalannya lewat akun Facebook.</p><div class="div_border" contenteditable="false"><blockquote class="twitter-tweet" data-width="550"><p lang="in" dir="ltr">Mohon dengan sangat kepada <a href="https://twitter.com/FIFAcom?ref_src=twsrc%5Etfw">@FIFAcom</a> untuk memeriksa kesehatan mata dan otak Shaun Robert Evans, wasit asal Australia<br /><br />Karena malam ini, saat memimpin Indonesia vs UAE, ada beberapa keputusan kontroversial yang mengakibatkan kerugian dipihak Indonesia</p>&mdash; IG: SoloThok (@SoloThok) <a href="https://twitter.com/SoloThok/status/1032962987168911361?ref_src=twsrc%5Etfw">August 24, 2018</a></blockquote><script async="" src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script></div><div class="div_border" contenteditable="false"><blockquote class="twitter-tweet" data-width="550"><p lang="in" dir="ltr">ada yg tau IG wasit shaun robert evans gak? plis kasih dong…. aku siap begadang buat robek2 celananya <a href="https://twitter.com/hashtag/TimNasDay?src=hash&amp;ref_src=twsrc%5Etfw">#TimNasDay</a> #<a href="https://twitter.com/hashtag/asiangames2018?src=hash&amp;ref_src=twsrc%5Etfw">#asiangames2018</a></p>&mdash; Devi #AsianGames2018 (@LuhDewi46) <a href="https://twitter.com/LuhDewi46/status/1032967537988853760?ref_src=twsrc%5Etfw">August 24, 2018</a></blockquote><script async="" src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script></div><div class="div_border" contenteditable="false"><blockquote class="twitter-tweet" data-width="550"><p lang="in" dir="ltr">Evans Shaun Robert dengan segala kontroversinya. Ada masalah dengan Indonesia pak ? Apa dulu jadi wasit di Liga 1 uang bonusnya gak keluar atau kurang ? Hmm </p>&mdash; IG: Tribun.Arema (@tribun_arema) <a href="https://twitter.com/tribun_arema/status/1032947356851826688?ref_src=twsrc%5Etfw">August 24, 2018</a></blockquote><script async="" src="https://platform.twitter.com/widgets.js" charset="utf-8"></script></div><p>Sedangkan fenomena yang lebih menggelitik terjadi di Intagram. Akun yang mengatasnamakan Shaun Robert Evans menjamur. Rupanya akun-akun ini sudah muncul sebelum laga berlangsung.</p><p>Salah satu akun yang cukup populer adalah @shaunrobertevans.&nbsp;Meski tidak bisa dikonfirmasi akun ini asli atau palsu, satu-satunya foto yang diunggah telah dikomentari hingga nyaris dua puluhan juta, Jumat pukul 19.21 WIB. Mirisnya komentar yang muncul kebanyakan bernada menghujat hingga mengeluarkan kata-kata kotor. Dan seperti yang telah diduga, nyaris semua komentar ditulis dengan bahasa Indonesia.</p><p>Selain @shaunrobertevans, Ada pula akun lain yang memiliki <em>follower&nbsp;</em>hingga puluhan ribu. Sayangnya akun-akun itu kebanyakan di-<em>private.</em></p><p><iframe height="540" class="instagram-media instagram-media-rendered" frameborder="0" src="https://www.instagram.com/p/BXc5nyMAib2/embed/captioned/?cr=1&amp;v=9&amp;wp=540&amp;rd=cms9.bisnis.com#%7B%22ci%22%3A0%2C%22os%22%3A1341922%7D" id="instagram-embed-0" allowtransparency="true" data-instgrm-payload-id="instagram-media-payload-0" scrolling="no" style="background: white; max-width: 540px; width: calc(100% – 2px); border-radius: 3px; border: 1px solid #dbdbdb; box-shadow: none; display: block; margin: 0px 0px 12px; min-width: 326px; padding: 0px;"></iframe></p><p><em><script async="" defer="defer" src="//www.instagram.com/embed.js"></script></em></p><p>Shaun Robert yang memang dikenal kontroversial. Dari catatan&nbsp;<em>Solopos.com,&nbsp;</em>Shaun pernah membuat keputusan kontroversial di Liga 1 2017.&nbsp;Kala itu Shaun menganulir gol yang diciptakan penyerang Persib, Ezechiel N&rsquo;douassel pada menit 27 saat menhadapi Persija di Stadion Manahan, Solo, Jumat (03/11/17). Namanya langsung menjadi bulan-bulanan suporter Persib.</p><p><strong>Indonesia vs UEA</strong></p><p>Laga Indonesia vs UEA berlangsung hingga adu penalti.&nbsp;UEA mencetak gol pertama di menit ke-19 lewat eksekusi penalti Zayed Alamer. UEA mendapat hadiah penalti setelah Andi Setyo melanggar salah satu pemain mereka di kotak terlarang.&nbsp;</p><p>Indonesia kemudian bisa menyamakan kedudukan di awal babak kedua tepatnya di menit ke-51. Septian David Maulana yang baru dimasukkan mampu memberikan bola matang kepada Beto. Pemain naturalisasi itu lantas mencocor bola hingga menjadi gol.&nbsp;</p><p>Tapi skor tersebut tak bertahan lama. Pada menit ke-63, Indonesia kembali dihukum penalti. Kali ini Hansamu Yama yang dianggap melanggar Shaheen Aldarmki. Zayed Alameri yang kembali menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya dengan baik. UEA pun unggul 2-1.</p><p>Dramatis! Indonesia berhasil menyamakan kedudukan di masa <em>injury time</em>. Berawal dari serangan balik, Saddil Ramdani mengirim bola ke kotak penalti. Bola lantas disambut Stefano Lilipaly dengan sontekan dan berbuah gol. Skor menjadi imbang 2-2. Pertandingan pun berlanjut ke extra time.</p><p>Dalam babak perpanjangan waktu 2×15 menit, kedua tim gagal mecetak gol. Drama adu penalti pun tak terhindarkan. Di babak tos-tosan ini, Indonesia kalah dengan skor 4-3. Dua penendang Indonesia yang gagal mencetak gol adalah Septian David Maulana dan Saddil Ramdani.</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya