SOLOPOS.COM - ilustrasi tiktok (freepik)

Solopos.com, CUPERTINO - Update beta IOS 14 mengungkap hal berbahaya yang dilakukan aplikasi Tiktok terhadap data pribadi pengguna. Beta publik pertama dari IOS 14 mengungkapkan bahwa Tiktok dapat mengakses clipboard dari pengguna Iphone.

Mau Naik ke Gunung Lawu Saat New Normal? Ini Aturannya

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Clipboard adalah data yang telah disalin dari satu aplikasi dan disisipkan di aplikasi lainnya. Hal ini menjadi masalah jika data yang disalin adalah informasi penting, seperti nomor rekening bank atau nomor jaminan sosial.

Dilansir Digital Trends, Minggu (28/6/2020), Peterson Institute for International Economics menyebut yang dilakukan Tiktok sebagai "masalah besar" dalam hal keamanan. Pada bulan Februari, sejumlah pengembang menemukan masalah terkait sistem copy paste di IOS yang membuat informasi sensitif tidak terlindungi.

Salah satu pengembang yang menemukan masalah ini, Tommy Mysk, mengatakan kepada Digital Trends bahwa pada konferensi pengembang WWDC 2020, masalah tersebut telah diperbaiki berkat fitur di IOS 14 yang menampilkan peringatan spanduk kepada pengguna Iphone ketika aplikasi sedang membaca clipboard mereka.

Ih Jorok! Mau Dipakai Piala Dunia, Stadion Manahan Solo Malah Banyak Sampah Menumpuk

Notifikasi IOS 14

Telegraph melaporkan bahwa ketika versi beta IOS 14 dirilis awal bulan ini, pengguna sudah mulai menerima pemberitahuan dari aplikasi seperti AccuWeather, AliExpress, Call of Duty Mobile, Google News, Overstock, Patreon dan Tiktok.

Chief Emoji Officer di Emojipedia, Jeremy Burge, melalui akun Twitter-nya mengunggah seberapa sering TikTok mengakses clipboard Iphone miliknya. Video tersebut menunjukkan bahwa setiap satu hingga tiga ketukan, TikTok berusaha mengambil konten clipboard Burge.

Setiap kali Tiktok mencoba tindakan ini, Jeremy menerima peringatan. Video lain yang di-posting oleh Ryan Jones menunjukkan bagaimana IOS 14 memperingatkan pengguna ketika clipboard mereka sedang dimata-matai.

Pasien Positif Covid-19 Ponorogo Bertambah 4 Orang, Mayoritas Kasus Impor Surabaya

Karena banyaknya pengguna IOS dan pembuat konten dari aplikasi asal China itu, Tiktok menjadi kekhawatiran utama bagi beberapa pakar keamanan. Pada bulan Maret, Tiktok mengatakan kepada Telegraph akan berhenti memata-matai clipboard pengguna IOS. Tiktok mengklaim bahwa jenis clipboard yang mengintai pengguna pada bulan Maret itu berbeda dari jenis saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya