SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Klaten (Espos)--Susilo, 19, warga Desa Karangmojo, Kecamatan Weru, Sukoharjo, Selasa (8/6), tewas setelah tubuhnya tersengat arus listrik. Korban yang baru dua hari bekerja di swalayan milik Dedi, 30, di Jalan Raya Wedi-Bayat, Dusun Bicak, Desa Brangkal, Kecamatan Wedi, meninggal dunia seketika dengan luka bakar di sebagian tubuhnya.

Keterangan yang dihimpun Espos, kemarin, menyebutkan, korban menjelang tengah hari beristirahat bersama rekan-rekannya di toko tempatnya bekerja. Selepas Salat Dzuhur, pemuda itu bermaksud kembali bekerja. Sekitar pukul 13.00 WIB, korban naik ke lantai tiga, diduga untuk merapikan bagian toko yang kurang sempurna. Maklum, swalayan itu masih baru sehingga masih banyak hal yang perlu dibereskan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun selang 15 menit kemudian, korban tak kunjung menunjukkan batang hidungnya. Salah seorang warga, Didik, 28, yang kebetulan melintas heran melihat ada kabel menjulur di bagian atas toko. Khawatir terjadi hal-hal tak diinginkan, saksi memberitahu para pekerja dan warga lainnya. Setelah dicek, warga dan rekan korban kaget melihat korban tergeletak dengan luka parah di bagian tubuhnya. Warga berupaya menolong, namun korban terlanjur menghembuskan napas terakhir.

Polisi yang mendapat laporan segera terjun ke lokasi untuk mengevakuasi korban. Berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis dan polisi, tak ditemukan tanda-tanda penganiayaan di tubuh korban.

Kapolres Klaten, AKBP Agus Djaka Santosa melalui Kapolsek Wedi, AKP Totok Mugiyanto kepada wartawan mengatakan, korban tewas diduga akibat kesetrum listrik bertegangan tinggi.

rei

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya