SOLOPOS.COM - Akun Instagram Bharada E. (Instagram)

Solopos.com, SOLO — Akun Instagram Richard Eliezer Pudihang Lumiu alias Bharada E diserbu netizen setelah ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan ajudan Irjen Pol Ferdy Sambo, Brigadir J.

Akun dengan profil @r.lumiu itu kali terakhir mengunggah foto pada 29 November 2017. Dalam biodata tertuliskan nama terang Bharada E dan ketertarikannya di dunia panjat tebing.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Meski sudah lama tidak aktif, belakangan ini akun tersebut dibanjiri komentar warganet terkait kasus pembunuhan ajudan Irjen Pol Ferdy Sambo, Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J.

Kebanyakan netizen melontarkan komentar miring bahkan bernada hujatan kepada Bharada E. Tak sedikit dari mereka yang menuliskan kata pembunuh di kolom komentar akun Instagram tersebut.

Tak sedikit pula warganet yang menyayangkan sikap Bharada E mau dijadikan tumbal alias kambing hitam dalam kasus tersebut.

Baca juga : 5 Fakta Bharada E Tumbal Pembunuhan Brigadir J

Netizen mengingatkan tentang kesedihan keluarga Bharada E yang melihat anaknya dicap sebagai pembunuh.

“Bicaralah yang jujur bro. Jangan jadi pecundang. Harga dirimu dan keluarga besarmu sudah diinjak-injak para atasan. Karier lo dah mau tamat. Jujurlah kawan. Lawan ketidakadilan yang sedang menimpamu. Hadapi demi kehormatan keluarga,” komentar @thomasyeferson_barbershop.

“Rela berkorban demi jenderalnya. Ndak ingat orang tua di kampung malu dan sedih. Semoga Tuhan membukakan pintu hatimu untuk jujur,” sambung @pricill27.

“Kasihan kamu jadi kambing hitam. Padahal dari raut wajahmu tampak ketakutan,” imbuh @est.wati.

Baca juga : Bharada E Jadi Tumbal Pelaku Pembunuhan Brigadir J?

Tersangka

Sebagaimana diketahui, Bharada E ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J oleh Bareskrim Polri. Penyidik Polri menyebut tembakan yang dilepaskan Bharada E di rumah dinas Ferdy Sambo 8 Juli 2022 hingga merenggut nyawa Brigadir J bukanlah upaya membela diri.

Akan tetapi, sampai saat ini belum diketahui pasti seperti apa kronologi kasus tersebut. Termasuk siapa dalang di balik pembunuhan Brigadir J.

Apakah Bharada E pelaku utama atau ada orang lain yang memerintahkan dia menembak Brigadir J sampai meninggal dunia.

Sampai saat ini proses penyidikan masih berlanjut untuk mengungkap misteri di balik kasus pembunuhan Brigadir J.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya