SOLOPOS.COM - Ilustrasi Kredit Usaha Rakyat. (google.img).

Solopos.com, SOLO – Nasabah yang mendapatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Rakyat Indonesia (BRI), menyebut ada beberapa trik atau cara agar bisa mendapat kucuran modal usaha tersebut. Mereka menyebut KUR BRI memiliki syarat dan kemungkinan lolos lebih besar dibandingkan bank lain.

Mereka yang mendapatkan KUR dari BRI menyebut, usaha yang didirikan minimal harus satu tahun agar memperbesar peluang. Selain itu, alamat domisili dan lokasi usaha yang jelas juga menjadi faktor penting untuk bisa mendapatkan KUR dari BRI.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Salah satu yang lulus mendapatkan KUR BRI adalah Anita, asal Laweyan. Ia mengaku mendapatkan KUR BRI pada tengah tahun lalu untuk usaha jual beli pakaian yang dirintisnya. Anita menjelaskan, sebelumnya pernah mengajukan KUR di bank lain seperti Mandiri dan BNI.

Ekspedisi Mudik 2024

“Saya awalnya mengajukan KUR di BNI pas awal tahun lalu, tapi ditolak, Bank Mandiri juga ditolak karena ada beberapa persyaratan yang belum bisa saya penuhi seperti surat izin usaha UMKM sama waktu itu saya baru pindah jadi alamat domisilinya berbeda dengan KTP. Tapi pas mengajukan KUR di BRI Mei 2022 langsung cair setelah mengecek lokasi dan persyarata,n cepat juga hanya hitungan satu minggu,” ujarnya.

Anita memberikan sejumlah saran untuk bisa mendapatkan KUR dari BRI. Ia menyebut, persyaratan administrasi dan pembukuan harus lengkap dan tertib. Anita juga menyebut untuk mengajukan KUR BRI tidak boleh memiliki pinjaman di tempat lain.

“Syarat administrasi harus lengkap, itu yang penting, sama kalau bisa pembukuan untuk jual beli juga harus tertata karena juga diperiksa dan kalau bisa ada rekap digitalnya. Pastikan juga enggak punya utang seperti KPR atau kartu kredit karena pasti ditolak,” kisahnya.

Sedangkan Marketing KUR BRI Slamet Riyadi, Rivanty, menyebut mayoritas yang lulus untuk mendapatkan KUR BRI di Solo bekerja di bidang perdagangan. Ia menyebut, hingga awal Mei, BRI sudah menyalurkan KUR sebesar Rp54 miliar.

“Kalau di Solo, mayoritas yang mendapatkan KUR itu bidang perdagangan, jenis perdagangannya beragam ada toko kelontong, toko pakaian atau perlengkapan. Sejauh ini sampai awal Mei 2023, BRI sudah menyalurkan KUR dengan totalnya Rp54 miliar,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya