SOLOPOS.COM - Kondisi Pos SAR Trenggalek setelah penemuan mayat seorang pendaki di area puncak Gunung Lawu, tepatnya di Gegerboyo pada Senin (6/7/2020). (Sri Sumi Handayani/Solopos)

Solopos.com, KARANGANYAR -- Seorang pendaki yang juga Warga Desa Kemuning, Kecamatan Ngargoyoso, Andi Sulistyawan, 18, ditemukan meninggal di area puncak Gunung Lawu, tepatnya di Gegerboyo pada Senin (6/7/2020) sekitar pukul 18.00 WIB. Hal ini dikonfirmasi Komandan SRU Basarnas Pos SAR Trenggalek, Andris Dwi Prasetya.

Terungkap! Ini Identitas Pendaki Gunung Lawu yang Dilaporkan Hilang

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebelumnya, Andi dilaporkan hilang dan terpisah dari rombongan saat berkemah bersama lima orang temannya di Hargo Dalem. Rombongan terdiri dari enam orang, yakni lima orang lelaki dan seorang perempuan.

Tim sukarelawan gabungan sudah berada di lokasi. Jenazah, menurut Andris, sudah dimasukkan ke kantong jenazah dan segera dibawa turun.

"Posisi pendaki meninggal diduga kedinginan [hipotermia] karena cuaca seperti ini. Dia tidak jatuh ke jurang. Tetapi posisinya masih bisa dijangkau. Ada di bawah jalan itu sekitar lima hingga tujuh meter. Jadi posisinya masih wajar. Ini sudah persiapan turun. Prediksi kami sampai bawah empat jam, ya sekitar pukul 23.00 WIB," ujar Andris saat ditemui wartawan di basecamp Cemara Kandang, Senin.

Anggota Rombongan Berkurang, Seorang Pendaki Gunung Lawu Dilaporkan Hilang

Jenazah Pendaki Lawu Meninggal

Renacana jenazah akan dibawa turun ke Cemara Kandang. Tim sudah menyiapkan lokasi untuk menerima jenazah. Andris menuturkan proses evakuasi terkendala cuaca dan medan cukup menyulitkan karena tertutup semak. Anggota Sukarelawan Anak Gunung Lawu (AGL), Budi "Babi" Santoso, menuturkan tim pertama yang naik untuk mengevakuasi jenazah sudah berada di lokasi.

"Informasi satu orang meninggal dan ditemukan di gegerboyo itu betul. Tim yang naik sudah berada di lokasi," kata Budi saat dihubungi Solopos.com, Senin.

Budi menceritakan dua orang personel naik melalui Cemoro Sewu dan dua orang naik melalui Cemoro Kandang. Selain empat personel itu, sejumlah personel sukarelawan lain sudah menyusul naik. Budi menceritakan tim yang berada di basecamp berkoordinasi dengan tim yang berada di lokasi penemuan mayat.

Brrrr... Semak di Gunung Lawu Beku Diselimuti Es, Ini Sebabnya!

"Gegerboyo itu area puncak Gunung Lawu. Lebih mengarah ke barat. Bidang blank. Korban diduga masuk ke jurang itu. Kondisinya seperti itu. Tim reaksi cepat [TRC] baru sampai. Kami dorong personel lagi untuk menyusul. Proses evakuasi perlu banyak personel. TRC itu memastikan dan menginformasikan ke pos. Tetapi ini komunikasi terputus. Kami juga terkendala cuaca," tutur dia.

Informasi perihal penemuan jenazah itu diperoleh dari orang yang berada di Gunung Lawu. Dia melapor melihat jenazah di Gegerboyo pada Senin pagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya