Bola
Selasa, 26 November 2019 - 21:55 WIB

Ternyata! Jodi Kustiawan & M. Isa Belum Dikontrak Persis Solo, Ini Alasannya

Chrisna Chaniscara  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jodi Kustiawan (Istimewa)

Solopos.com, SOLOPersis Solo meninjau ulang kontrak sejumlah pemain untuk memperkuat tim musim depan. Dari 14 pemain yang menjadi kerangka tim untuk Liga 2 2020, ternyata ada tiga pemain yang belum diikat secara resmi lantaran problem cedera.

Mereka adalah Jodi Kustiawan, M. Isa dan Ilhamul Irhaz. Tim pelatih masih akan melihat perkembangan kondisi ketiga pemain tersebut sebelum menyodori kontrak baru. Hal itu disampaikan Pelatih Persis, Salahudin, seusai menjalani laga ujicoba melawan PS Unsa-ASMI di Stadion Sriwedari, Selasa (26/11/2019) sore.

Advertisement

Kabar belum diikatnya Jodi, Irhaz dan Isa terbilang mengejutkan lantaran mereka adalah pilar penting Laskar Sambernyawa musim lalu. Jodi adalah palang pintu utama Persis bersama Susanto, sedangkan M. Isa adalah top scorer Persis di Liga 2 2019. “Sejauh ini baru 11 pemain yang sudah resmi dikontrak, tiga belum, Isa, Jodi dan Irhaz,” ujar Salahudin.

Menurut Salahudin, tim pelatih masih akan memantau pemulihan cedera para pemain tersebut. Sang pelatih menegaskan ketiganya tetap berpeluang berada di Persis apabila penyembuhan cederanya menunjukkan perkembangan bagus. Jodi dan M. Isa sendiri sejatinya tinggal perlu mengembalikan kebugaran.

“Kalau mereka cepat sehat, penampilan bagus lagi, enggak menutup kemungkinan [disodori kontrak],” ujar mantan pelatih Barito Putera.

Advertisement

Di ujicoba melawan Unsa-ASMI, Jodi Kustiawan baru bermain di babak kedua untuk berduet dengan Alaik Sobrina. Performanya belum terlalu optimal sehingga Persis kebobolan dua gol di babak kedua di laga yang berakhir 3-1 untuk keunggulan Unsa-ASMI itu. Sebaliknya, M. Isa yang waktu itu membela Unsa-ASMI mampu tampil bagus.

Baru diturunkan di babak kedua, Isa mencetak gol lewat tembakan keras nan akurat yang membuat kedudukan 2-1 untuk Unsa-ASMI. Gol tersebut membuat Unsa-ASMI kian percaya diri dan menyegel kemenangan 3-1. Irhaz sendiri tidak tampil di laga itu. “Ya [gol Isa] mungkin bisa jadi pertimbangan, tapi masih akan kami lihat,” kata Salahudin.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Liga 2 Persis Solo
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif