SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

MONAKO: Fernando Alonso tak lantas terlalu percaya diri usai membuat waktu tercepat di sesi latihan bebas kedua GP Monako. Driver Ferrari itu tetap memfavoritkan tim rival Red Bull.

Alonso tampil cukup kompetitif dalam dua sesi latihan bebas, Kamis (26/5). Setelah mengemas waktu terbaik kedua pada sesi pertama, ia menajamkannya dengan menjadi yang tercepat pada sesi selanjutnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Akan tetapi, Alonso belum mau memberikan prediksi kalau dirinya akan tampil kompetitif dalam balapan pada akhir pekan karena toh ini baru latihan bebas hari pertama saja.

“Kami biasa melihat pembalap Red Red pada hari Jumat (sesi latihan bebas biasa dilakukan) dan kemudian pada hari Sabtu (sesi kualifikasi) mereka amat sangat tangguh,” kata Alonso di Autosport.

“Saya menilai mereka akan sangat kompetitif di kualifikasi dan saya pikir dalam lima hari (setelah GP Spanyol) keadaan tidak bakal berubah banyak, jadi saya menilai Red Bull menjadi favorit dalam kualifikasi dan balapan,” imbuhnya.

Pun begitu, mengingat karakteristik sirkuit jalan raya Monako, Alonso tetap membuka peluang untuk unsur kejutan. “Benar bahwa ini adalah venue yang unik, jadi apapun bisa terjadi.”

“Tidak boleh ada ruang untuk kesalahan jadi ini juga merupakan sebuah faktor,” analisis Alonso.(dts)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya