SOLOPOS.COM - Ilustrasi menata teras sempit (freepik)

Solopos.com, SOLO – Teras adalah area di luar rumah. Kebanyakan orang enggan untuk memperhatikan kondisi dan keadaannya. Hal itu karena setiap anggota keluarga menghabiskan sebagian besar waktunya di dalam rumah.

Sebagai area yang pertama kali dilihat oleh tamu, penting untuk menata dan membersihkan teras agar tampak rapi dan enak dipandang mata. Tamu yang berkunjung ke rumah pun akan merasa dijamu dengan baik. Namun kondisi teras yang sempit akan membuatmu kesulitan menata teras. Apalagi kalau sudah berurusan dengan pemilihan furnitur, posisi furnitur, dan sebagainya. Nah berikut ini enam tips menata teras supaya tampak rapi, dikutip dari Liputan6.com, Jumat (09/07/2021):

Promosi Wow! 99% Total Transaksi BRI Dilakukan Secara Digital

Baca Juga: Inilah Tren Desain Interior 2021 Menurut Para Ahli

1.Penataan tanaman hias
Meletakkan tanaman hias di teras mungkin menjadi hal wajib yang kamu lakukan untuk mempercantik tampilan teras. Tanaman hias memang bisa menjadi daya tarik tersendiri bagi setiap tamu yang berkunjung ke rumah. Pemilihan tanaman hias harus kamu sesuaikan dengan ruang yang tersedia di teras. Jangan terlalu besar sehingga teras malah terasa sempit, dan terlalu kecil sehingga tidak bisa dijangkau oleh mata yang memandang. Jika perlu, letakkan tanaman hias yang digantung supaya tidak memakan tempat terlalu banyak di teras. Kamu juga harus menyesuaikan warna dedaunan tanaman hias beserta potnya dengan warna tembok maupun dekorasi yang lainnya agar serasi.

2.Tempatkan dekorasi yang tepat
Kenyamanan sebuah teras tidak ditentukan dari seberapa banyak dekorasi yang ada di sana. Teras yang sempit sebaiknya dihias dengan dekorasi secukupnya namun tetap indah. Misalnya, satu guci besar dan lukisan bisa jadi pilihan bagus. Ini akan membuat teras kamu terasa lebih rapi dan sedap dipandang. Kalau kamu mendekornya secara berlebihan, teras yang ukurannya biasa saja akan terasa lebih sempit. Untuk itu, sebaiknya pilih dekorasi dengan ukuran yang proporsional agar memiliki lebih banyak ruang bersantai.

Jangan Abaikan Pencahayaan

3.Gunakan furnitur khusus teras
Teras adalah ruangan bagian luar rumah yang tidak terlindungi sebaik ruangan yang ada di dalam rumah. Untuk itu kamu perlu memilih furnitur khusus luar ruangan agar tidak cepat rusak dan mudah dirawat. Memiliki teras rumah minimalis yang sempit, perlu mempertimbangkan ukuran furnitur yang akan digunakan. Kamu bisa memilih furnitur tanpa lengan dengan garis-garis sederhana dan sandaran rendah. Selain itu, pilih furnitur dengan fungsi ganda, seperti meja dengan laci penyimpanan atau bisa juga memilih perabot yang bisa dilipat ketika sedang tak dipakai.

4.Perhatikan pencahayaan
Rumah yang memiliki teras namun terdapat tembok sehingga menghalangi sinar matahari masuk, perlu menambah pencahayaan. Selain dengan memasang lampu, kamu bisa membuat lubang atau memasang kaca kecil di tembok supaya cahaya matahari bisa menyinari teras. Pencahayaan adalah hal penting karena bisa memaksimalkan keindahan tanaman hias maupun dekorasi.

Baca Juga: Pakai Kain Tradisional, Interior Ruangan Jadi Unik dan Berkarakter

5.Maksimalkan potensi teras
Teras tidak hanya berada di bagian depan rumah, tapi juga di bagian belakang rumah. Teras ini biasanya digunakan anggota keluarga untuk bersantai. Kalau kamu masih punya lahan di belakang rumah, coba tanamlah beberapa tumbuhan untuk dinikmati kehijauannnya.

6.Buat pintu rumah berkarakter
Dengan sentuhan kecil, pintu rumah bisa menjadi pemanis pemandangan di teras. Pintu yang mempunyai ukiran, pintu yang di cat ataupun pintu yang difernis akan menjadikan pintumu sebagai pusat perhatian oleh orang yang sedang berada di teras.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya