SOLOPOS.COM - Petenis nomor dua dunia, Novak Djokovic menjuarai China Open setelah mengalahkan petenis nomor satu dunia, Rafael Nadal, Minggu (6/10/2013) WIB.

Solopos.com, BEIJING – Petenis Serbia, Novak Djokovic berhasil membalaskan dendamnya dengan memenangi laga sengit kontra Rafael Nadal di partai final China Open yang berlangsung di Beijing, Minggu (6/10/2013) WIB. Kemenangan ini merupakan keempat kalinya dalam kurun waktu lima tahun penampilan Djokovic di ajang ini. Djokovic membungkam Nadal lewat pertarungan straight set 6-3, 6-4.

Djokovic membuat rekor comeback Nadal sebagai petenis nomor satu dunia sedikit tercoreng. Aksi fantastis sang juara Australian Open 2013 ini memberi kekalahan perdana di lapangan keras bagi sang raja tenis baru dunia ini. Meskipun kalah, Nadal tetap akan mendapatkan mahkotanya sebagai petenis nomor wahid dunia.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Hampir sepanjang musim ini Djokovic selalu tak berdaya saat berjumpa dengan petenis kidal ini. Petenis yang lengser ke peringkat kedua dunia ini tercatat kalah di semifinal French Open 2013 dan final US Open 2013 serta Montreal Masters 2013.

Namun, trofi China Open ini seakan menjadi pelepas dahaga sang mantan raja tenis dunia. Keberhasilannya menjungkalkan Nadal di Beijing menjadi pembuktian bahwa ia masih patut disegani. Petenis 26 tahun ini memperlihatkan ketangguhannya lewat aksi briliannya di tengah publik China. Pengoleksi enam titel grand slam ini bahkan menamatkan partai final itu dalam tempo satu jam 27 menit saja.

“Saya harus mengucapkan selamat kepada Rafa karena dia memang layak menjadi nomor satu. Dia adalah petenis terbaik musim ini. Namun demikian, saya senang bisa bermain dengan baik dan memenangkan laga ini,” ungkap Djokovic, seperti dilansir Skysport, Minggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya