SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO — Dinas Pendidikan Wilayah VII Solo dan Sukoharjo menemukan sejumlah pelanggaran yang dilakukan pengawas saat Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) 2019 tingkat sekolah menengah kejuruan (SMK). Temuan paling sering adalah pengawas tertidur pulas saat jaga.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII Solo dan Sukoharjo, Suyanta, mengaku sering menemukan petugas pengawas yang melakukan pelanggaran dalam UNBK 2019 di sejumlah SMK. Ia menyebutkan praktik pelangaran tersebut bermacam-macam.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Contohnya pengawas yang datang terlambat hingga tertidur pulas di ruang ujian saat proses UNBK berlangsung. “Apa yang dilakukan pengawas itu tidak sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan Badan Nasional Standar Pendidikan [BNSP]. Mereka telah melakukan pelangaran atau penyimpangan prosedur,” ujarnya saat ditemui Solopos.com di Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII, Kamis (28/3/2019).

Pelanggaran ia temui selama memantau UNBK SMK 2019 di beberapa sekolah di Wilayah VII. UNBK tingkat SMK digelar pada Senin (25/3/2019) hingga Kamis. Temuan yang paling sering adalah pengawas yang tertidur di ruang ujian saat UNBK berlangsung.

Dinas Pendidikan Wilayah VII belum bisa menentukan hukuman untuk para pengawas sebagai efek jera. Namun, menurut dia, pengawas bermasalah bisa dikembalikan ke sekolah asal.

“Jumlah pengawas tidak ideal. Satu petugas mengawasi 20-30 peserta dalam satu ruangan hingga sesi terakhir. Saya sudah melarang panitia yang akan bertugas membawa handphone ketika memasuki ruangan,” ujarnya.

Pengawasan untuk UNBK menggunakan sistem silang. Dengan demikian guru di sebuah sekolah akan mengawasi di sekolah lain. “Pengawasan dilakukan secara silang, tidak ada pengawas ruangan yang mengawasi sekolahnya sendiri,” ujar dia.

Suyanta berharap tidak terjadi permasalahan serupa untuk UNBK SMA yang digelar pada April mendatang. UNBK untuk SMA digelar sesudah UNBK SMK. “Semoga saja praktik semacam ini [pelanggaran] yang mengganggu kelancaran UNBK tidak terulang.

Setelah UNBK tingkat SMK berakhir, giliran pelajar SMA. UNBK untuk pelajar SMA akan berlangsung pada 1, 2, 3, dan 8 April mendatang,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya