SOLOPOS.COM - Pemain Persis Solo Youth, Nadhif (kiri), melepaskan tendangan dibayangi pemain tim Porprov Sragen di Stadion Sriwedari, Sabtu (29/10/2022). (Istimewa/Ofisial Persis Solo)

Solopos.com, SOLO – Persis Solo Youth U-20 melakoni laga latih tanding kedua pada pekan ini untuk terus memperkuat kolektivitas permainan mereka. Setelah sebelumnya meraih kemenangan atas AT Farmasi, kali ini skuad Persis Solo muda berhadapan dengan  tim Porprov Sragen di Stadion Sriwedari, Solo, pada Sabtu (29/10/2022). Pelatih Persis Solo Youth, Winaryo, menyampaikan perlu mengatur emosi di lapangan agar mendapat hasil maksimal.

Dalam laga melawan tim Porprov Sragen tersebut, Persis Solo Youth menang dengan skor 4-1. Persis Solo Youth sempat tertinggal lebih dulu dari tim Porprov Sragen melalui titik penalti yang dicetak Alfani di menit ke-13.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Bermain menekan sejak awal pertandingan membuat Persis Solo U-20 berhasil membalikkan keadaan dengan mencetak empat gol melalui Dicky, Rendy, Athallah dan Paul.

Meski meraih kemenangan telak atas tim Porprov Sragen pada hari ini, pelatih Persis Solo Youth, Winaryo, merasa masih ada kekurangan di timnya. Menurutnya masih banyak peluang yang seharusnya dapat dimaksimalkan menjadi gol tapi tak terwujud.

“Pertandingan berlangsung cukup ketat. Meski kami (Persis Solo Youth) menang cukup besar, namun peluang yang disia-siakan jauh lebih banyak. Beberapa kali peluang yang 90% bisa menjadi gol tak bisa dimaksimalkan. Para pemain malah masih melakukan dribbling,” kata Winaryo seusai laga.

Baca Juga: Komentar Coach Rasiman tentang Dua Kemenangan Persis Solo Hari Ini

Winaryo juga memberikan beberapa catatan terhadap performa anak asuhnya tersebut. Selain pengambilan keputusan ketika menyerang, pengaturan emosi di lapangan menjadi perhatian tim pelatih.

“Para pemain masih terlalu banyak melakukan pelanggaran yang tidak perlu. Setiap pertandingan kita harus bisa menahan dan mengendalikan emosi, sehingga dapat lebih fokus ke dalam permainan. Kita harus memperbaiki apa yang menjadi catatan dari kekurangan hari ini,” imbuh dia.

Baca Juga: Masih di Turki, Penggawa Persis Solo Ungkap Pengalaman selama Barsama Timnas

Ke depan, Winaryo akan membawa Persis Solo Youth menjalani uji tanding menghadapi beberapa tim dari Elite Pro Academy U-20. Ia telah menjalin komunikasi dengan beberapa tim dan berharap dapat segera menyelenggarakan latih tanding bersama.

“Saya sebelumnya sudah melakukan kontak bersama PSIS Semarang dan Arema FC, semoga dapat segera dipertemukan waktu untuk jadwal pertandingannya,” ujar Winaryo tentang rancangan programnya untuk Persis Solo Youth mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya