SOLOPOS.COM - FirePro W9100 32 GB (Digitaltrends)

Teknologi terbaru kartu grafis AMD FirePro W9100 berkapasitas 32 GB telah diumumkan.

Solopos.com, JAKARTA — Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat, AMD, mengumumkan teknologi terbaru kartu grafis workstation profesional pertama di dunia yang memiliki memori berkapasitas 32 GB bernama AMD FirePro W9100 32 GB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Seperti dilansir Okezone, Rabu (20/4/2016), teknologi terbaru AMD FirePro W9100 32GB dijadwalkan beredar pada kuartal kedua 2016. Perusahaan memperkenalkan produk barunya pada event 2016 National Association Broadcasters (NAB).

AMD juga memperkenalkan teknologi terbaru AMD FireRender plugin untuk Autodesk 3ds Max, yang memungkinkan pembuat konten VR untuk membawa ide-ide lebih hidup melalui peningkatan alur kerja 4K, fungsi photorealistic rendering, dan dukungan pembuatan konten yang kuat.

“Dengan AMD FirePro W9100 32GB terbaru, AMD melepaskan kartu grafis workstation professional dengan ukuran memori terbesar di dunia,” kata Senior Vice-President and Chief Architect Radeon Technologies Group (RTG) AMD, Raja Koduri.

AMD juga memberikan software untuk meningkatkan bandwidth tinggi serta konfigurasi GPU memori yang besar secara efektif. Pada 2016, NAB Show di StudioXperience AMD FirePro GPU Zone (booth SL2425).

Peserta dapat merasakan pengalaman teknologi yang dipamerkan saat aplikasi penciptaan menunjukkan cara efisien menyeimbangkan beban kerja pembuatan konten dengan kualitas visual, respons aplikasi, dan kinerja komputasi yang tinggi.

Pameran ini menampilkan solusi dari Adobe, Apple, Autodesk, Avid, Blackmagic Design, Dell, HP, dan Rhino untuk menawarkan peserta berbagai pengalaman alur kerja yang dapat dicoba langsung karena didukung oleh kartu grafis professional AMD FirePro.

Sebagaimana dilansir Gizmodo, Kamis, AMD juga meluncutkan teknologi terbaru Radeon Pro Duo. Sesuai namanya, kartu grafis ini dibekali dua GPU sebagai sumber performa.

AMD membenamkan sepasang GPU Fiji yang mengandalkan pabrikasi 28nm. Fiji adalah GPU yang sama yang tertanam di kartu grafis Radeon R9 Fury X dan R9 Nano. Dua kartu grafis itu adalah jajaran flagship AMD di segmen kartu grafis.

Dengan hadirnya teknologi terbaru Radeon Pro Duo, maka flagship AMD bertambah. Tapi tentu saja AMD memposisikannya di atas dua kartu grafis kelas atas tadi. Sebab dengan dua GPU, Radeon Pro Duo menjadi kartu grafis terkencang AMD saat ini.

Kalau menilik lebih dalam spesifikasinya, tiap-tiap GPU Fiji yang terbenam di Radeon Pro Duo mengusung sebanyak 4.096 stream processor, 256 TMU, dan 64 ROP. Sedangkan kapasitas memori yang dimilikinya masing-masing adalah 4 GB dengan teknologi High Bandwidth Memory (HBM).

Jadi secara total Radeon Pro Duo memiliki memori berteknologi HBM yang kapasitasnya mencapai 8 GB. Dengan kombinasi tersebut, Radeon Pro Duo sanggup memuntahkan single-precision floating-point hingga 16 TFLOP per detik.

Selain itu dalam pengujian internal AMD sendiri, Radeon Pro Duo juga diklaim jauh lebih baik performanya dibanding GeForce GTX Titan Z yang merupakan pesaing terdekatnya. Hasil pengujian 3DMark FireStrike menunjukkan performa teknologi terbaru Radeon Pro Duo 48% lebih kencang dibanding GTX Titan Z.

Performa tinggi artinya juga urusan pendinginan juga tak boleh main-main. AMD kembali mempercayakannya pada sistem pendingin cairan bikinan Cooler Master yang sebelumnya juga dipakai oleh Radeon Fury X.

Penasaran harganya? Siap-siap merogoh kocek dalam-dalam, karena teknologi terbaru kartu grafis Radeon Pro Duo dibanderol seharga US$1.500 atau setara Rp19 jutaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya