SOLOPOS.COM - Taylor Swift. (Instagram-@taylorswift)

Solopos.com, SOLO-Musikus Taylor Swift berhasil memecahkan rekor menjadi artis pertama dalam sejarah yang menguasai 10 tempat teratas di Billboard Hot 100 dalam satu pekan berkat lagu-lagu dari album Midnights. Wow! Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Variety pada Senin (31/10/2022), melaporkan bahwa Swift berhasil memecahkan rekor tersebut dengan lagu-lagu dari album terbarunya. Sebelum pelantun Bad Blood itu, Drake sempat terlebih dulu memecahkan rekor tersebut. Drake berhasil menempati sembilan dari 10 lagu ketika album Certified Lover Boy rilis tahun lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Anti-Hero merupakan lagu terlaris dan streamer terbaik Taylor saat ini. Lagu itu keluar dengan 59,7 juta streams dan 32 juta penayangan penonton.  Tak mengherankan angka tersebut berhasil mendorong Anti-Hero menjadi single No. 1 kesembilannya di Hot 100. Di sisi lain, runner-up lagu Taylor di Billboard adalah lagu pembuka album, Lavender Haze, yang memiliki streaming sebanyak 41,4 juta.

Baca Juga: Taylor Swift Pecahkan Rekor di Spotify Lewat Midnights

Dikutip dari Antara pada Selasa (1/11/2022), lagu-lagu Taylor Swift lainnya dari album Midnights yang sukses pecahkan rekor Billboard menduduki 10 besar adalah Maroon, Snow on the Beach Midnight Rain, Bejeweled , Question…?, You’re On Your Own, KidKarmadan Vigilante Shit.

Sebelumnya album ini menjadi album pertama yang berhasil mencatatkan penjualan satu juta unit dalam sepekan selama lima tahun terakhir. Album terakhir yang berhasil mencetak angka tersebut adalah Reputation pada 2017, yang tak lain milik Swift juga.

Selain itu, Midnights mencapai prestasi tersebut hanya dalam tiga hari pertama di pasar. Menurut laporan Luminate, album tersebut terjual 1,2 juta unit dalam semua format, termasuk digital dan CD selama akhir pekan 21-23 Oktober.

Baca Juga:  Taylor Swift Bocorkan Tanggal Rilis Rekaman Ulang Album Red

Penjualan fisik ini adalah sesuatu yang langka. Tak hanya itu, dalam tiga hari pertama, album tersebut meraup lebih dari 284 juta streaming, termasuk audio dan video secara bersamaan.

Billboard juga telah melaporkan pada  Sabtu (22/10/2022), bahwa hanya dalam satu hari “Midnights” telah mencatatkan penjualan besar untuk piringan hitam sejak 1991.

Salah satu faktor yang membuat Midnights mendapat penjualan besar adalah lantaran ada jeda waktu yang cukup lama antara album sebelumnya seperti Folklore dan Evermore yang dirilis pada  2020.  Album piringan hitam terbaru Swift bisa didapatkan di berbagai toko serta untuk pemesanan web.

Baca Juga: Viral Taylor Swift Joget saat Blackpink Bawakan Pink Venom di MTV VMA 2022

Banyak penggemar yang membeli dalam beberapa edisi, sebab Swift menawarkannya dengan lima LP yang berbeda, empat di antaranya dengan sampul dan varian warna yang berbeda. Ditambah lagi edisi Target yang terpisah, dan memiliki warna sampul berbeda.

Edisi CD juga tersedia dengan empat sampul dan artwork yang berbeda sehingga penggemar Swift berlomba-lomba untuk mengumpulkannya sebagai koleksi.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya