SOLOPOS.COM - ilustrasi.dok

 

Harianjogja.com, MADRID — Tim Real Madrid yang begitu kuat, dengan masuknya pemain sensasional Piala Dunia James Rodriguez untuk membantu lini serang, bertekad untuk menjadi tim pertama yang memenangi enam trofi yang tersedia pada musim ini di mana Piala Super Eropa sudah berada dalam genggaman mereka.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Sekarang dengan sebagian beban telah hilang dari bahu mereka setelah memenangi “La Decima,” gelar Eropa kesepuluh mereka setelah puasa selama 12 tahun, mereka menatap dengan percaya diri untuk dapat meraih lebih banyak trofi.

Mengangkat enam trofi yang ditawarkan juga mencakup Piala Dunia Klub, Piala Raja, Liga Spanyol, dan Liga Champions akan menyamai raihan rival abadi Barcelona pada 2009, namun itu dilakukan dalam setahun kalender.

Sejauh ini Real telah memenangi Piala Super Eropa melawan Sevilla dan bertujuan untuk memenangi trofi serupa versi domestik pada Jumat melawan Atletico Madrid, menyusul hasil imbang 1-1 pada pertandingan pertama di Santiago Bernabeu.

Dibanding melakukan banyak perubahan dalam tim, mereka hanya melakukan penambahan kekuatan utama dengan mendatangkan pemain-pemain papan atas di bawah kepemimpinan presiden Florentino Perez, dengan merekrut penyerang Kolombia Rodriguez dengan nilai transfer yang dilaporkan sebesar 80 juta Euro.

Pemenang Sepatu Emas di Piala Dunia itu bergabung dengan gelandang Toni Kroos dan kiper Keylor Navas, yang juga bersinar untuk Jerman dan Kosta Rika di Brazil.

Catatan negatif untuk pasukan Carlo Ancelotti menjelang dimulainya Liga Spanyol akhir pekan ini adalah penampilan mereka pada pertandingan-pertandingan persahabatan internasional, termasuk Piala Para Juara Internasional yang dilangsungkan di AS.

Total mereka telah kalah tiga kali dan imbang satu kali pada pertandingan-pertandingan persahabatan. Kebanyakan keraguan ditujukan kepada pertahanan dan secara terpisah kepada kiper Iker Casillas.

Meski tempatnya diambil oleh Diego Lopez di liga musim lalu, dan berkontribusi terhadap tersingkir lebih dininya Spanyol di Piala Dunia dengan penampilan buruk, Casillas tetap bertahan di Bernabeu.

Rodriguez yang masih kesulitan Meski Lopez telah hengkang, direkrut oleh AC Milan, namun Casillas akan mendapati sulit untuk menepikan Navas begitu saja.

Kroos telah menyesuaikan diri dengan permainan operannya di lini tengah dan sekarang dapat mengambil tugas pada bola-bola mati dari Xabi Alonso, namun ada lebih banyak pertanyaan mengenai peran Rodriguez menjelang liga dimulai.

Ia begitu kesulitan untuk memposisikan diri pada beberapa pertandingan, setelah dicoba untuk memainkan beberapa peran menyerang yang berbeda-beda.

Bagaimanapun, ia mencetak gol ke gawang Atletico di Piala Super, setelah bermain sebagai pemain pengganti.

“Ia tidak kekurangan apapun, ini hanya karena ia berganti klub dan rekan-rekan setim. Kami gembira dengan apa yang ia lakukan, kami tidak akan meminta lebih karena ia hanya memerlukan waktu untuk beradaptasi,” kata Ancelotti pada konferensi pers.

Terdapat perasaan optimitis di Bernabeu ketika mereka hanya sedikit merombak tim pada bursa transfer musim panas, sedangkan rival-rivalnya Barcelona dan Atletico Madrid harus melakukan perubahan besar-besaran dengan banyaknya pemain yang datang dan pergi.

“Kroos akan memberi kami kualitas di tim dan lebih banyak pengalaman di lapangan. Kami memiliki tim yang lebih baik dibanding tahun lalu, namun sekarang kerja keras merupakan hal penting,” tutur Ancelotti.

“Kami akan meneruskan dengan gaya yang sama seperti musim lalu. Ada banyak waktu pada pertandingan-pertandingan di mana kami akan mengubah formasi, namun secara umum itu akan sama.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya