SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Hundai Motor India rencananya akan merilis mobil ini pada 20 Agustus 2019. Grand i10 Nios dirakit di pabrik Sriperambudur di dekat Chennai dan akan hadir untuk pasar domestik India. Hyundai Grand i10 Nios anyar bakal tampil lebih sporty ketimbang versi pendahulunya.

“Ini adalah momen yang membanggakan bagi kami di Hyundai, dengan lebih dari 2,7 juta pelanggan di seluruh dunia, merek i10 [i10 dan Grand i10] telah menjadi salah satu hatchback yang paling dicintai,” kata CEO Hyundai Motor India, SS Kim, dilansir Economic Times, Senin (12/8/2019).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain tampilan yang berubah, Grand i10 Nios juga mengusung fitur baru dibandingkan dengan Grand i10 standar, antara lain LED terintegrasi dengan gril, lampu depan dan belakang baru dan interior anyar yang lebih berkelas.

“Hari ini kami akan membuat sejarah dengan peluncuran pertama global generasi ke-3 Grand i10 Nios, yang akan menetapkan tolok ukur baru di segmen hatchback, sambil menciptakan pengalaman kepemilikan kepada pelanggan kami,” katanya.

Kendati demikian, belum ada informasi resmi terkait dengan spesifikasi maupun foto model terbaru Hyundai tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya