SOLOPOS.COM - Embung Wirun Sukoharjo (Instagram/@bjatimoral).

Solopos.com, SUKOHARJO — Embung Pengantin yang berlokasi di Wirun, Mojolaban, Sukoharjo, Jawa Tengah ini mendadak viral setelah bersolek menjadi indah.

Tak heran banyak masyarakat yang penasaran dengan Embung Pengantin ini. Dipercantik dengan tambahan tanaman hias warna-warni di sekeliling embung membuat pesona tempat wisata ini semakin menawan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mendulang Cuan dari Pekarangan Rumah dengan Si Mungil Azolla Microphylla

Berdasarkan unggahan pengguna akun Instagram @bjatimoral, Minggu (14/6/2020) selain ada taman cantik yang memperindah embung ini, ada pula jembatan kecil di pinggir embung yang bisa dinikmati oleh pengunjung.

Unggahan @bjatimoral itu juga diunggah ulang oleh pengelola akun Instagram @ick_infocegatankaranganyar pada Senin (15/6/2020) dan membuat lokasi wisata ini tambah viral.

Begini Upaya Dissos Klaten Cegah Baby Boom Saat Pandemi Covid-19

Wes tau rene durung lur? Lokasi: Embung Pengantin, Wirun (belakang SPBU Wirun),” kata pengelola akun Instagram @ick_infocegatankaranganyar.

Netizen pun ramai-ramai berkomentar di unggahan @ick_infocegatankaranganyar itu. Ada netizen yang tak percaya dengan keindahan Embung Pengantin itu.

Dinar Candy Bakal Buka Sekolah DJ & Muridnya Diajar Privat, Minat?

Hal ini dikarenakan dahulu embung itu sering menjadi lokasi memancing ikan.

Sendang biasane nggo mancing saiki ddi ko ngene [embung biasanya dipakai untuk memancing sekarang jadi begini],” kata netizen pengguna akun Instagram @hendra_013.

Bawaslu Wonogiri Tak Minta Tambahan Anggaran Pengawasan Pilkada

Mbiyen rung ngunu kui [dahulu belum seperti itu],” tambah pengguna akun @widiyanto786.

Sama halnya dengan netizen lainnya, ada netizen pengguna akun @keisha_kayla yang kagum dengan perubahan embung tersebut.

Tak Perlu Buru-Buru Beli Baru, Cari Penyebab dan Cara Atasi Ponsel Hang

Bar tak tinggal neng kalimantan rong taun saiki wirun wis apikmen [Habis tak tinggal ke Kalimantan dua tahun sekarang sudah bagus banget],” ungkapnya.

 

View this post on Instagram

 

EMBUNGPENGANTIN

A post shared by Bjat Imoral (@bjatimoral) on

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya