SOLOPOS.COM - Sepasang pria dan wanita yang dituding berbuat mesum di Taman Kalireyeng, Desa Kebondalem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, Jateng, Senin (21/8/2017) malam. (Facebook.com-Arin Alina)

Taman Kalireyeng di Kabupaten Kendal diduga dijadikan lokasi berbuat mesum oleh beberapa orang.

Semarangpos.com, KENDAL – Taman Kalireyeng di Desa Kebondalem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng) diduga dijadikan lokasi berbuat mesum oleh beberapa orang. Hal itu lantas menjadi bahan perbincangan hangat di antara para pengguna Internet (netizen) di grup Facebook Liputan Kendal Terkini.

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

Perbincangan itu bermula dari kiriman pengguna akun Facebook Arin Alina yang mengaku memergoki pria dan wanita yang ia tuding sedang berbuat mesum di salah satu bangunan di Taman Kalireyeng, Senin (21/8/2017) malam. “Malam-malam di Taman Kalireyeng dibuat tempat beginian. Ini yang ketahuan. Tolong yang kelola Taman Kalireyeng ambil tindakkan!” pintanya di dinding grup Facebook tersebut dengan menyertakan foto seorang pria dan seorang wanita.

Sejumlah warganet di grup Facebook Liputan Kendal Terkini pun membenarkan kabar tersebut. Menurut mereka, salah satu taman di Kabupaten Kendal tersebut memang kerap dijadikan lokasi berbuat mesum.

Warganet bahkan mengungkapkan perbuatan mesum itu kerap terjadi di Taman Kalireyeng saat tiba waktu salat. “Alah wes suwi lur aku pernah lewat sana banyak yang [berbuat] mesum apa lagi saat magrib pada [beruat] mesum di sana [Taman Kalireyeng],” ungkap pengguna akun Facebook Ningrum Snp.

Hu’mb kadang pas sholat mesume dadi rakno seng weruh [Benar, perbuatan mesum terkadang terjadi di waktu salat sehingga tak ada yang melihat],” timpal penggunaa akun Facebook Mua Ziroh.

Warganet juga menyayangkan infrastruktur yang dibangun sebagai tempat rekreasi warga Kendal itu justru dimanfaatkan beberapa orang untuk melakukan perbuatan tak terpuji tersebut. “Wes suwi kuwi koyo ngunu Lur, eman-eman aset kabupaten [Sudah lama dijadikan lokasi berbuat seperti itu. Sangat disayangkan aset milik Kabupaten],” tulis pengguna akun Facebook Bela Setiawan S.

Cibiran kepada pelaku perbuatan cabul di Taman Kalireyeng pun ramai dilontarkan netizen. Selain itu, mereka berharap infrastruktur berupa taman di salah satu kawasan Kabupaten Kendal itu dilengkapi dengan petugas keamanan agar perbuatan cabul itu tak lagi terjadi. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya