SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--Taman Balekambang menerima rusa betina baru dari hasil pertukaran rusa jantan yang sempat membahayakan pengunjung karena sering mengamuk.

UPTD Kawasan Wisata Taman Balekambang menerima rusa betina baru tersebut Rabu (22/12). Rusa tersebut adalah kiriman dari Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ).

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Kini, rusa tersebut sudah mulai dilepas dan muali bisa menyesuaikan dengan rusa lainnya.

Kepala UPTD Kawasan Wisata Taman Balekambang, Endang Sri Murniyati, mengatakan saat datang rusa tersebut terlihat kurus, tetapi satu bulan lagi pasti bisa menjadi gemuk.

“Walaupun rusa tersebut dikirim setelah melahirkan, tetapi kondisinya sehat. Hanya badannya yang kurus,” ungkapnya saat dihubungi Espos, Selasa (28/12).

Pertukaran rusa tersebut, lanjut dia, selain rusa jantan yang terdahulu membahayakan pengunjung dan merusak taman saat birahi.

Ada faktor lain terjadi pertukaran karena jumlah rusa jantan dan betina yang tidak seimbang. Dari jumlah total rusa di Taman Balekambang yang berjumlah sembilan ekor, terdiri dari empat ekor rusa jantan dan lima ekor rusa betina.

m91

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya