SOLOPOS.COM - Google Pixel Buds 2. [YouTube-@google]

Solopos.com, SOLOEarphone True Wireless Stereo (TWS) tengah digandrungi masyarakat. Produsen-produsen teknologi ramai-ramai membuat produk ini. Mulai dari Apple, Samsung, hingga Realme.

Kini, perusahaan teknologi ternama, Google, juga ikut menggararap earphone TWS. Produk itu bernama Pixel Buds 2. Raksasa pencari ini berencana akan meluncurkannya dalam waktu dekat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Prediksi Juventus Vs AS Roma

Dikutip dari Suara.com, Rabu (22/1/2020), TWS terbaru Google ini sebenarnya sudah diumumkan pada October 2019 lalu, bersamaan dengan rencana pembuatan ponsel terbaru mereka, yaitu Pixel 4.

Berbeda dengan generasi sebelumnya yang masih menggunakan kabel yang menghubungkan kedua buds, Pixel Buds 2 akan menjadi earphone TWS yang tentunya nirkabel. Saat ini, Pixel Buds 2 dketahui sudah terdaftar di lembaga seritifkasi Bluetooth di Amerika Serikat. Nantinya, perangkat ini akan menggunakan konektivitas Bluetooth 5.0.

Menurut GSM Arena, Pixel Buds generasi terbaru ini memiliki nama model G1007 dan G1008. Artinya, kemungkinan besar Google akan menghadirkan dua produk earphone TWS. Salah satu fitur menarik yang diusung Pixel Buds terbaru adalah bisa menjalankan asisten suara Google Assistant.

Tahanan Kabur Dari Rutan Boyolali Tertangkap di Semarang

Meski begitu, earphone TWS ini tidak didukung dengan teknologi Aptx dari Qualcomm. Pasalnya, perangkat ini menggunakan hardware buatan Besttechnic.

Google sendiri belum mengonfirmasi kepastian tanggal peluncuran perangkat ini. Akan tetapi, Google punya event tahunan Google I/O yang akan kembali digelar di bulan Mei 2020 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya