SOLOPOS.COM - Ilustrasi Sepakbola (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, BALIKPAPAN — Tak hanya Persis Solo yang masih ngotot berlatih di tengah ketidakpastian kompetisi. Dua rival Persis di babak penyisihan Liga 2 2020, Persiba Balikpapan dan PSKC Cimahi, terus menggembleng tim dengan latihan rutin.

Meski demikian, kedua tim tersebut berharap segera ada kepastian kompetisi agar persiapan tidak mubazir. Persiba dan PSKC sedianya menjadi rival Persis di Grup 4. Selain itu ada Kalteng Putra, PSCS Cilacap dan PS Hizbul Wathan. PSCS selaku tuan rumah home tournament Grup 4 sudah meliburkan pemain hingga ada keputusan kompetisi dari PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Promosi Asal-usul Watu Cenik Wonogiri dan Kisah Ceruk yang Dihuni Anak Macan

Lampaui Jateng, Angka Kesembuhan Kasus Positif Covid-19 Sukoharjo Capai 83,6 Persen

Manajer Persiba Balikpapan, Indra Wijaya, mengatakan masih memegang harapan kompetisi musim ini dapat berlanjut. Namun dia menilai liga realistis digelar paling cepat Desember atau selepas Pilkada serentak. “Mungkin setelah Pilkada, bisa saja Januari,” ujar Indra dilansir Antara, Rabu (21/10/2020).

Pihaknya menyebut kontrak pemain harus dibahas ulang apabila kompetisi digelar tahun depan. Ini karena kontrak pemain bakal habis di akhir tahun 2020. Namun Indra memberi sinyal akan tetap mempertahankan skuat yang ada apabila kompetisi mulai Januari 2021. “Mereka sudah sangat kompak,” ujarnya.

Berharap Liga Jalan

Terpisah, PSKC Cimahi masih menggelar pemusatan latihan di Brigif Cimahi untuk mempersiapkan Liga 2 2020. Klub promosi tersebut belum memiliki rencana meliburkan pemain seperti tim lain.

“Kami tetap latihan karena berharap liganya jadi digelar. Kami banyak emngandalkan pendapatan dari sepak bola, jadi kami sangat berharap liga tetap berjalan,” ujar Asisten Pelatih PSKC Cimahi, Nurjati.

Polisi Kantongi Identitas Jenazah Wanita Terbakar Dalam Mobil di Sukoharjo

Sementara itu, Persis masih menggelar latihan seperti biasa di Lapangan Klumprit, Mojolaban, Sukoharjo, Rabu (21/10/2020). Ada dua pemain yang absen yakni Ali Budi Raharjo dan Bruno Casimir. Bruno pulang ke rumahnya di Tangerang untuk pengobatan cedera kaki, sedangkan Ali izin karena istrinya melahirkan.

Tim pelatih berusaha membuat enjoy pemain dengan latihan yang tidak terlalu berat. Hal itu untuk mengurangi beban mental pemain di kondisi yang serba tidak pasti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya