SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Dok)

Harianjogja.com, KULONPROGO—Warga Desa Pendoworejo, Kecamatan Girimulyo kini tidak perlu khawatir lagi dengan ancaman serangan monyet ekor panjang yang kerap merusak lahan perkebunan mereka.

Dalam waktu dekat, pemerintah Kecamatan Girimulyo bersama dengan Balai Konservasi dan Sumber Daya Alam (BKSDA) DIY akan menangkarkan monyet-monyet tersebut sehingga tidak menjadi liar.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Harapannya, perkebunan warga akan terbebas dari serangan brutal mamalia yang hidup berkelompok itu.

Camat Girimulyo, Purwono menegaskan penangkaran merupakan alternatif utama setelah pihak BKSDA tidak memperkenankan tindakan pemusnahan.

“Meski merugikan warga, tapi kan monyet termasuk makhluk hidup juga. Jadi semaksimal mungkin kami menghindari upaya pemusnahan,” papar Purwono, Selasa (14/1/2014).

Dalam konsepnya nanti, lanjut Purwono, penangkaran diharapkan bisa melengkapi proyeksi penciptaan objek wisata Bendung Kayangan di wilayah setempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya